Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Aplikasi Edible Coating dengan Pengemasan dan Penggunaan Nitogren terhadap Kualitas Keripik dari Umbi Kentang Varietas Granola Selama Penyimpanan

FRILIYANI, Ika Nurafni (2017) Aplikasi Edible Coating dengan Pengemasan dan Penggunaan Nitogren terhadap Kualitas Keripik dari Umbi Kentang Varietas Granola Selama Penyimpanan. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img]
Preview
PDF (Cover)
Cover_1.pdf

Download (35kB) | Preview
[img] PDF (Legalitas)
Legalitas dan bagian awal TA_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (282kB)
[img]
Preview
PDF (Abstrak)
Abstrak_1.pdf

Download (111kB) | Preview
[img] PDF (BabI)
Bab I_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (71kB)
[img] PDF (BabII)
Bab II_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (42kB)
[img] PDF (BabIII)
Bab III_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (101kB)
[img] PDF (BabIV)
Bab IV_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (406kB)
[img] PDF (BabV)
Bab V_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (14kB)
[img]
Preview
PDF (DaftarPustaka)
Daftar pustaka_1.pdf

Download (170kB) | Preview
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (386kB)

Abstract

Kentang merupakan salah satu komoditas yang memiliki potensi untuk dikembangkan sebagai sumber karbohidrat. Varietas kentang yang mendominasi produktivitas kentang di Indonesia adalah varietas Granola yang memiliki kadar air tinggi. Kentang yang memiliki kadar air tinggi akan menghasilkan keripik kentang dengan daya serap minyak yang tinggi sehingga akan mudah mengalami ketengikan. Upaya peningkatan kualitas keripik kentang varietas Granola dapat dilakukan dengan pengaplikasian edible coating. Selain itu penggunaan jenis kemasan dan penambahan nitrogen akan menghambat proses kerusakan selama penyimpanan. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui pengaruh pengemasan terhadap sifat kimia dan sensoris keripik kentang dari umbi kentang varietas Granola selama penyimpanan, (2) mengetahui pengaruh penggunaan nitrogen terhadap sifat kimia dan sensoris keripik kentang dari umbi kentang varietas Granola selama penyimpanan, (3) mengetahui pengaruh interaksi pengemasan dan penggunaan nitrogen dalam pengemas terhadap sifat kimia dan sensoris keripik kentang dari umbi kentang varietas Granola selama penyimpanan. Rancangan percobaan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL). Faktor yang diteliti adalah aplikasi nitrogen pada kemasan, terdiri atas N1= penggunaan nitrogen dalam kemasan, N2= tanpa nitrogen dalam kemasan serta jenis pengemasan (P), terdiri atas: P1= aluminium foil, P2= nilon, P3= polipropilena (PP), P4= polietilena (PE). Perlakuan disusun secara faktorial dengan 8 kombinasi perlakuan dan 3 kali ulangan sehingga diperoleh 24 unit percobaan. Variabel kimia yang diamati meliputi kadar air, kadar lemak, asam lemak bebas dan bilangan peroksida. Variabel sensoris yang diamati meliputi warna, kerenyahan, rasa khas kentang dan kesukaan. Analisis data menggunakan uji f pada taraf α= 5% dan apabila berpengaruh nyata dilanjutkan dengan uji Duncan Multiple Range Test Test (DMRT) pada taraf α= 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis kemasan aluminium foil mampu menjaga kualitas keripik kentang dari umbi kentang varietas Granola selama penyimpanan, aplikasi nitrogen dalam kemasan pada berbagai jenis kemasan dapat mempertahankan kualitas keripik kentang dari umbi kentang varietas Granola selama penyimpanan serta penggunaan nitrogen dan pengemas aluminium foil dapat mempertahankan kualitas keripik kentang dari umbi kentang varietas Granola lebih baik dibandingkan perlakuan yang lainnya selama penyimpanan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: A17249
Subjects: A > A128 Agricultural
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Ilmu dan Teknologi Pangan
Depositing User: Mr Rohmadi Rohmadi
Date Deposited: 14 Jan 2019 02:34
Last Modified: 24 Jan 2020 01:51
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/1005

Actions (login required)

View Item View Item