Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Pengaruh Pemberian Berbagai Dosis Biochar dan Pupuk Hayati Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Selada (Lactuca sativa L.)

RAMADANI, Shifa (2021) Pengaruh Pemberian Berbagai Dosis Biochar dan Pupuk Hayati Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Selada (Lactuca sativa L.). Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-Shifa Ramadani-A1D017133-Skripsi-2021.pdf

Download (126kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Shifa Ramadani-A1D017133-Skripsi-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (512kB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Shifa Ramadani-A1D017133-Skripsi-2021.pdf

Download (114kB)
[img] PDF (BabI)
BAB-I- Shifa Ramadani-A1D017133-Skripsi-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (116kB)
[img] PDF (BabII)
BAB-II-Shifa Ramadani-A1D017133-Skripsi-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (238kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB-III-Shifa Ramadani-A1D017133-Skripsi-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (240kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB-IV-Shifa Ramadani-A1D017133-Skripsi-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (725kB)
[img] PDF (BabV)
BAB-V-Shifa Ramadani-A1D017133-Skripsi-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (110kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Shifa Ramadani-A1D017133-Skripsi-2021.pdf

Download (249kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN-Shifa Ramadani-A1D017133-Skripsi-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tingginya minat masyarakat terhadap selada membuat permintaan selada terus meningkat, namun permintaan selada yang semakin banyak tidak sejalan dengan hasil produksi selada yang dilakukan oleh petani Indonesia. Dalam upaya peningkatan produksi selada dalam negeri, penggunaan pupuk kimia secara terus menerus dilakukan pada lahan tanpa adanya masukan bahan organik yang cukup mengakibatkan penurunan kesuburan tanah yang akan berpengaruh pula pada pertumbuhan tanaman selada. Pemberian biochar dan pupuk hayati dapat menjadi solusi untuk memperbaiki kesuburan tanah. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) mengetahui pengaruh dosis biochar terhdaap pertumbuhan dan hasil tanaman selada; 2) mengetahui pengaruh dosis pupuk hayati terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman selada; dan 3) mengetahui interaksi antara pemberian biochar dan pupuk hayati terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman selada. Penelitian dilaksanakan pada bulan Desember 2020 hingga Maret 2021 di lahan sawah Sumampir, Purwokerto dengan ketinggi tempat ± 100 mdpl, jenis tanah insceptisol dan Laboratorium Agronomi dan Hortikultura Fakultas Pertanian, Universitas Jenderal Soedirman. Rancangan percobaan yang digunakan yaitu Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) faktorial, dengan 2 faktor. Faktor pertama adalah dosis biochar dengan 3 taraf yaitu 0, 2, dan 4 ton/ha. Faktor kedua adalah pupuk hayati dengan 3 taraf yaitu 0, 5, dan 10 L/ha. Kombinasi perlakuan antara 2 faktor didapatkan 9 perlakuan dan setiap perlakuan diulang 3 kali. Variabel yang diamati yaitu tinggi tanaman, jumlah daun, luas daun, bobot tajuk segar, bobot tajuk kering, bobot akar segar, bobot akar kering, kandungan klorofil, suhu, kelembaban udara, intensitas cahaya, dan pH tanah. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan uji F, apabila nyata maka dilanjutkan dengan Uji Faktorial Regresi, dengan taraf kesalahan 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi biochar pada dosis 2 ton/ha memberikan bobot akar segar paling tinggi. Pemberian pupuk hayati tidak memberikan pengaruh yang berbeda antar perlakuan. Namun, terdapat interaksi antara pemberian biochar sebanyak 2 ton/ha dan pupuk hayati sebanyak 10 L/ha dan berpengaruh pada bobot tajuk segar dan bobot akar segar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: A21171
Uncontrolled Keywords: selada, biochar, pupuk hayati, dosis
Subjects: F > F122 Fertilizers Herbicides
P > P335 Plants Growth
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Agroteknologi
Depositing User: Mrs SHIFA RAMADANI
Date Deposited: 31 Aug 2021 01:25
Last Modified: 31 Aug 2021 01:25
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/11234

Actions (login required)

View Item View Item