Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Gerakan Serikat Pekerja Media dan Industri Kreatif untuk Demokrasi (Sindikasi) dalam Menuntut Aspek Kesehatan Mental pada Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) No. 5 Tahun 2018 Tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di Lingkungan Kerja.

BURHAN, Deny Rivaldi (2022) Gerakan Serikat Pekerja Media dan Industri Kreatif untuk Demokrasi (Sindikasi) dalam Menuntut Aspek Kesehatan Mental pada Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) No. 5 Tahun 2018 Tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di Lingkungan Kerja. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-Deny Rivaldi Burhan-F1D015054-Skripsi-2022.pdf

Download (103kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Deny Rivaldi Burhan-F1D015054-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (871kB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Deny Rivaldi Burhan-F1D015054-Skripsi-2022.pdf

Download (258kB)
[img] PDF (BabI)
BAB-I-Deny Rivaldi Burhan-F1D015054-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (332kB)
[img] PDF (BabII)
BAB-II-Deny Rivaldi Burhan-F1D015054-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (363kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB-III-Deny Rivaldi Burhan-F1D015054-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (234kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB-IV-Deny Rivaldi Burhan-F1D015054-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (647kB)
[img] PDF (BabV)
BAB-V-Deny Rivaldi Burhan-F1D015054-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (122kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Deny Rivaldi Burhan-F1D015054-Skripsi-2022.pdf

Download (212kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN-Deny Rivaldi Burhan-F1D015054-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (256kB)

Abstract

Penelitian ini menjelaskan tentang gerakan serikat pekerja media dan industri kreatif untuk demokrasi (Sindikasi) dalam menuntut aspek kesehatan mental pada peraturan menteri ketenagakerjaan (Permenaker) nomor 5 tahun 2018 tentang keselamatan dan kesehatan kerja (K3) di lingkungan kerja. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk: 1) memahami dan mendeskripsikan gerakan yang dilakukan oleh Sindikasi dalam menuntut aspek kesehatan mental pada Permenaker nomor 5 tahun 2018 tentang K3 di lingkungan kerja; 2) memahami dan menjelaskan faktor-faktor yang mendukung dan menghambat gerakan Sindikasi dalam menuntut aspek kesehatan mental pada Permenaker nomor 5 tahun 2018 tentang K3 di lingkungan kerja. Penelitian ini menggunakan perspektif strukturalis dan paradigma konstruktivisme dengan menggunakan metode penelitian kualitatif. Teknik pemilihan informan yang digunakan dalam penelitian dilakukan dengan purposive sampling yang kemudian diperluas dengan menggunakan snowball sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi yang kemudian dianalisis dengan menggunakan teknik analisis data interaktif. Teknik keabsahan data menggunakan teknik triangulasi data. Hasil penelitian ini menjelaskan gerakan yang dilakukan oleh Sindikasi dalam menuntut aspek kesehatan mental pada Permenaker nomor 5 tahun 2018. Gerakan sosial dilakukan dengan maksud untuk mengadakan perubahan terhadap struktur sosial yang ada, termasuk di dalamnya kebijakan publik. Sindikasi menilai bahwa Undang-Undang yang menjadi payung K3 belum memuat secara spesifik mengenai masalah kesehatan mental di lingkungan kerja. Selain usia UU yang cukup lama, peraturan tersebut kurang relevan dengan perkembangan teknologi dan keberagaman pekerjaan di dalamnya. Hal ini didukung dengan data dari BPS dan Bekraf yang menyatakan bahwa ⅓ pekerja kreatif mengalami beban kerja berlebih (overwork). Berangkat dari hal tersebut, Sindikasi berupaya untuk mendorong pemerintah memasukkan aspek kesehatan mental di lingkungan kerja dalam bentuk kebijakan publik. Gerakan yang dilakukan Sindikasi dilakukan dengan berbagai cara yaitu 1) Mengadakan diskusi dengan pihak-pihak terkait perihal masalah kesehatan mental di lingkungan kerja; 2) Memberi masukan serta rekomendasi kepada pemerintah serta berbagai pihak terkait melalui kertas posisi; 3) Kampanye di media sosial; dan 4) Aksi demonstrasi pada Hari Buruh. Adapun faktor pendukung dalam penelitian ini adalah adanya struktur kesempatan politik, solidaritas gerakan, dan rekomendasi dari ILO. Sedangkan faktor penghambat dalam penelitian ini adalah minimnya kesadaran akan pentingnya kesehatan mental di lingkungan kerja, minimnya laporan masalah gangguan kesehatan mental pada pekerja, dan terbatasnya SDM di bidang K3. Kesimpulannya adalah gerakan yang dilakukan Sindikasi dinilai berhasil merubah kebijakan publik dengan terbitnya Permenaker nomor 5 tahun 2018 tentang K3 di Lingkungan Kerja.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: F22109
Uncontrolled Keywords: gerakan, kesehatan mental, sindikasi.
Subjects: L > L10 Labor movement
O > O17 Occupational health and safety
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > S1 Ilmu Politik
Depositing User: Mr Deny Rivaldi Burhan
Date Deposited: 25 Feb 2022 03:44
Last Modified: 25 Feb 2022 03:44
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/14830

Actions (login required)

View Item View Item