Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Isolasi dan karakterisasi selulase dari Cairan rumen kambing

DAMAYANTI, Nova (2017) Isolasi dan karakterisasi selulase dari Cairan rumen kambing. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img]
Preview
PDF (Cover)
Cover_1.pdf

Download (29kB) | Preview
[img] PDF (Legalitas)
Legalitas dan bagian awal TA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img]
Preview
PDF (Abstrak)
Abstrak_1.pdf

Download (192kB) | Preview
[img] PDF (BabI)
Bab I_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (225kB)
[img] PDF (BabII)
Bab II_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (272kB)
[img] PDF (BabIII)
Bab III_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (361kB)
[img] PDF (BabIV)
Bab IV_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (406kB)
[img] PDF (BabV)
Bab V_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (120kB)
[img]
Preview
PDF (Daftarpustaka)
Daftar pustaka_1.pdf

Download (231kB) | Preview
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (434kB)

Abstract

Perkembangan penelitan bioetanol saat ini sudah memasuki generasi kedua yaitu dengan memanfaatkan limbah agroindustri yang mengandung komponen lignoselulosa untuk dikonversi menjadi bioetanol. Hidrolisis lignoselulosa secara enzimatis, memiliki keuntungan yaitu produk yang dhasilkan cukup tinggi dibandingkan hidrolisis menggunakan asam. Sementara itu harga enzim dipasaran relatif mahal, dengan demikian salah satu alternatif untuk mendapatkan sumber selulase yang cukup murah yaitu dengan memanfaatkan limbah rumen kambing. Selulase merupakan enzim yang dapat menghidrolisis selulosa dengan memutus ikatan β-1,4-glikosidik menjadi gula sederhana atau glukosa. Sifat atau karakteristik selulase yang diperoleh dari cairan rumen kambing belum banyak diteliti, sehingga perlu dilakukan isolasi dan karakterisasi. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendapatkan isolat selulase dari cairan rumen kambing, (2) mengetahui tingkat aktivitas dan karakteristik ekstrak selulase kasar dari cairan rumen kambing diantaranya pH optimum, suhu optimum, dan kinetika reaksi enzimatis. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Teknologi Pertanian dan Laboratorium Riset dan Teknologi, Universitas Jenderal Soedirman, Purwokerto. Penelitian dilaksanakan pada bulan Mei sampai Juli 2017. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental menggunakan lima sampel. Variabel yang diamati dalam penelitian ini adalah aktivitas enzim, aktivitas spesifik enzim dan karakteristik enzim untuk mengetahui ketahanan pH, ketahanan suhu, dan parameter kinetika reaksi enzimatis yang terdiri dari KM dan Vmaks. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan metode deskriftif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan pada tahap fraksinasi selulase optimum pada konsentrasi 60% dengan jumlah endapan sebesar 8,28%. Isolat K1 (Kambing 1) digunakan untuk proses karakterisasi karena memiliki nilai aktivitas selulase tertinggi yaitu 0,8852 IU/ml. Esktrak selulase kasar ini memiliki nilai rata-rata aktivitas spesifiknya yaitu 1,6256 IU/mg. Karakteristik selulase dari cairan rumen kambing optimum pada pH 6 dengan aktivitas enzim sebesar 1,0837 IU/ml, suhu 60 o C dengan aktivitas enzim sebesar 0,7619 IU/ml, dan optimum pada konsentrasi konsentrasi substrat CMC 2,5% dengan aktivitas sebesar 0,2179 IU/ml sehingga memiliki nilai Vmax sebesar 0,0038 IU/ml dan nilai KM sebesar 0,0295%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: A17380
Subjects: A > A340 Animal reproduction
A > A347 Animals
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Ilmu dan Teknologi Pangan
Depositing User: Mrs Endang Kasworini
Date Deposited: 02 Oct 2019 08:51
Last Modified: 10 Mar 2020 02:48
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/1536

Actions (login required)

View Item View Item