Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Produksi jamur merang (volvariella volvacea) pada medium tanam campuran jerami dengan limbah kapas dan pemberian pupuk npk

NURCAHYANI, Alin (2017) Produksi jamur merang (volvariella volvacea) pada medium tanam campuran jerami dengan limbah kapas dan pemberian pupuk npk. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img]
Preview
PDF (Cover)
Cover_1.pdf

Download (410kB) | Preview
[img] PDF (Legalitas)
Legalitas dan bagian awal TA_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF (Abstrak)
Abstrak_1.pdf

Download (476kB) | Preview
[img] PDF (BabI)
Bab.I_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (476kB)
[img] PDF (BabII)
Bab.II_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (484kB)
[img] PDF (BabIII)
Bab.III_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (578kB)
[img] PDF (BabIV)
Bab.IV_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (720kB)
[img] PDF (BabV)
Bab.V_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (395kB)
[img]
Preview
PDF (Daftarpustaka)
Daftar pustaka_1.pdf

Download (483kB) | Preview
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Jamur merang (Volvariella volvacea (Bull. ex Fr.) Sing) merupakan salah satu jamur pangan yang mempunyai nilai gizi tinggi. Budidaya V.volvacea bisa dilakukan pada medium pertumbuhan yang mengandung selulosa dan hemiselulosa seperti jerami padi dan limbah kapas. Penggunaan medium campuran dari jerami padi dan limbah kapas serta adanya penambahan pupuk NPK mampu meningkatkan produksi jamur merang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh interaksi antara medium tanam dengan pupuk NPK serta mengetahui perbandingan campuran medium tanam dan dosis pupuk NPK yang paling baik terhadap produksi jamur merang. Metode yang digunakan adalah eksperimental dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial 3 x 4 dengan tiga ulangan sehingga diperoleh 36 unit percobaan. Parameter utama yang diamati yaitu bobot basah jamur merang total (g) selama 14 hari masa produksi, sedangkan parameter pendukung yaitu rasio C/N medium tanam, suhu medium, pH medium, suhu dan kelembapan ruangan, dan ukuran tubuh buah jamur. Hasil uji Analysis of Variance (ANOVA) pada tingkat kepercayaan 95% menunjukkan bahwa perlakuan kombinasi formula medium tanam dan pupuk NPK berpengaruh nyata terhadap produksi rata – rata V.volvacea dengan hasil produksi tertinggi yang diperoleh pada formula medium tanam campuran jerami dan kapas dengan perbandingan 1:1 serta penambahan pupuk NPK sebanyak 1% dengan produksi rata – rata sebanyak 869,3 g/bedengan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: B17030
Uncontrolled Keywords: V. volvacea, rice straw, cotton waste, fertilizer NPK. V. volvacea, jerami padi, limbah kapas, pupuk NPK.
Subjects: C > C1000 Cultivated plants
F > F120 Fertilization of plants
M > M625 Mushrooms
Divisions: Fakultas Biologi > S1 Biologi
Depositing User: Mrs Endang Kasworini
Date Deposited: 12 Nov 2019 04:20
Last Modified: 12 Nov 2019 04:20
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/1994

Actions (login required)

View Item View Item