Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Pengaruh Kinerja Keuangan, Media Exposure, dan Sistem Manajemen Lingkungan terhadap Pengungkapan Emisi Karbon pada Perusahaan Sektor Energi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2020-2021

PEBRIAWATI, Sinta (2023) Pengaruh Kinerja Keuangan, Media Exposure, dan Sistem Manajemen Lingkungan terhadap Pengungkapan Emisi Karbon pada Perusahaan Sektor Energi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2020-2021. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-Sinta Pebriawati-C1C019008-Skripsi-2023.pdf

Download (43kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Sinta Pebriawati-C1C019008-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (662kB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Sinta Pebriawati-C1C019008-Skripsi-2023.pdf

Download (154kB)
[img] PDF (BabI)
BAB-I-Sinta Pebriawati-C1C019008-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 18 August 2024.

Download (393kB)
[img] PDF (BabII)
BAB-II-Sinta Pebriawati-C1C019008-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 18 August 2024.

Download (114kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB-III-Sinta Pebriawati-C1C019008-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 18 August 2024.

Download (322kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB-IV-Sinta Pebriawati-C1C019008-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (343kB)
[img] PDF (BabV)
BAB-V-Sinta Pebriawati-C1C019008-Skripsi-2023.pdf

Download (40kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Sinta Pebriawati-C1C019008-Skripsi-2023.pdf

Download (113kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN-Sinta Pebriawati-C1C019008-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (133kB)

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif pada perusahaan sektor energi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2020-2021. Penelitian ini mengambil judul: “Pengaruh Kinerja Keuangan, Media Exposure, dan Sistem Manajemen Lingkungan Terhadap Pengungkapan Emisi Karbon pada Perusahaan Sektor Energi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2020-2021”. Tujuan penelitian ini untuk menguji secara empiris dan menganalisis pengaruh Kinerja keuangan, media exposure, dan sistem manajemen lingkungan terhadap pengungkapan emisi karbon. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 67 perusahaan, sedangkan jumlah sampel yang diambil sebanyak 64 perusahaan dengan menggunakan metode purposive sampling. Sampel yang digunakan sebanyak 43 perusahaan karena terdapat outlier sebanyak 21 perusahaan. Alasan menggunakan purposive sampling karena perlunya pertimbangan seperti penetapan kriteria tertentu untuk menentukan sampel. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi data panel. Sumber data yang digunakan yaitu data sekunder berasal dari laporan tahunan dan laporan keberlanjutan perusahaan sektor energi. Hasil analisis penelitian menggunakan Eviews 12 menunjukkan bahwa: (1) Kinerja Keuangan tidak berpengaruh terhadap pengungkapan emisi karbon, (2) Media Exposure berpengaruh positif terhadap pengungkapan emisi karbon, (3) Sistem Manajemen Lingkungan tidak berpengaruh terhadap pengungkapan emisi karbon. Implikasi dari kesimpulan di atas yaitu: (1) bagi perusahaan yang kinerja keuangannya baik atau buruk seharusnya tetap melakukan pengungkapan emisi karbon melalui berbagai media yang telah disediakan. Kemudian, sertifikasi sistem manajemen lingkungan ISO 14001 perlu dimiliki dan diterapkan perusahaan untuk mendapatkan legitimasi dari masyarakat. (2) bagi pemerintah, regulasi terkait pengungkapan emisi karbon perlu dikeluarkan agar perusahaan di Indonesia dapat melakukan pengungkapan tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: C23368
Uncontrolled Keywords: Kinerja Keuangan, Media Exposure, Sistem Manajemen Lingkungan, Pengungkapan Emisi Karbon
Subjects: C > C863 Corporations Accounting
G > G247 Green technology
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Akuntansi
Depositing User: Mrs. PEBRIAWATI Sinta
Date Deposited: 21 Aug 2023 06:42
Last Modified: 21 Aug 2023 06:42
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/22736

Actions (login required)

View Item View Item