Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Dinamika Politik dalam Rekrutmen Perangkat Desa di Kabupaten Banyumas

CHOLQI, Retno Alfina (2023) Dinamika Politik dalam Rekrutmen Perangkat Desa di Kabupaten Banyumas. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-Retno Alfina Cholqi-F1D018045-Skripsi-2023.pdf

Download (56kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Retno Alfina Cholqi-F1D018045-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (376kB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Retno Alfina Cholqi-F1D018045-Skripsi-2023.pdf

Download (104kB)
[img] PDF (BabI)
BAB-I-Retno Alfina Cholqi-F1D018045-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 22 August 2024.

Download (310kB)
[img] PDF (BabII)
BAB-II-Retno Alfina Cholqi-F1D018045-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 22 August 2024.

Download (443kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB-III-Retno Alfina Cholqi-F1D018045-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 22 August 2024.

Download (255kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB-IV-Retno Alfina Cholqi-F1D018045-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (384kB)
[img] PDF (BabV)
BAB-V-Retno Alfina Cholqi-F1D018045-Skripsi-2023.pdf

Download (104kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Retno Alfina Cholqi-F1D018045-Skripsi-2023.pdf

Download (320kB)

Abstract

Perangkat desa merupakan aparat pemerintah desa yang bertugas membantu kepala desa dalam penyelenggaraan pemerintah desa. Apabila terjadi kekosongan perangkat desa maka harus dilakukan rekrutmen perangkat desa. Rekrutmen perangkat desa merupakan salah satu proses yang krusial di tingkat desa sehingga perlu regulasi untuk mengaturnya. Kabupaten Banyumas membuat peraturan rekrutmen perangkat desa yaitu Peraturan Bupati Banyumas No 26 Tahun 2016 sebagai dasar atau pedoman pelaksanaan rekrutmen perangkat desa di wilayah kabupaten Banyumas. Pada prakteknya, proses rekrutmen perangkat desa tidak selalu sesuai peraturan karena adanya politisasi demi kepentingan aktor politik desa dimana masih ditemukan kasus nepotisme. Rekrutmen cenderung berpihak pada kepentingan aktor politik desa, terutama adanya patron klien yang saling menguntungkan di dalamnya. Tulisan ini bertujuan untuk mendeskripsikan dinamika politik dalam perekrutan perangkat desa, proses perekrutan dan aktor politik yang berpatron dalam perekrutan perangkat desa di Banyumas. Pengumpulan data dalam tulisan ini menggunakan teknik wawancara, dokumentasi dan observasi melalui teknik purposive sampling. Hasil dari tulisan ini yaitu: 1) penyelenggaraan rekrutmen perangkat desa sudah berjalan dengan baik namun belum sepenuhnya sesuai dengan Peraturan Bupati Banyumas Nomor 26 Tahun 2016, 2) terjadi praktek politisasi pada proses rekrutmen perangkat desa yaitu patron klien dalam mekanisme pembentukan panitia rekrutmen yang tidak demokratis karena ditunjuk oleh kepada desa, 3) rekrutmen menghasilkan 3 perangkat desa dimana salah satunya merupakan kerabat kepala desa. Hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa di era sekarang politisasi birokrasi masih terjadi dengan berbagai model dan bentuk.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: F23347
Uncontrolled Keywords: perangkat desa, rekrutmen, politisasi birokrasi, patron klien
Subjects: P > P402 Politics
R > R144 Recruiting of employees
V > V76 Villages
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > S1 Ilmu Politik
Depositing User: Mrs. CHOLQI Retno Alfina
Date Deposited: 22 Aug 2023 07:44
Last Modified: 22 Aug 2023 07:44
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/22962

Actions (login required)

View Item View Item