Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Peran Pemerintah Daerah dalam Mengelola Risiko Penambangan Andesit di Desa Wadas Kecamatan Bener Kabupaten Purworejo

DEVI,, Iga Sukma (2023) Peran Pemerintah Daerah dalam Mengelola Risiko Penambangan Andesit di Desa Wadas Kecamatan Bener Kabupaten Purworejo. Masters thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-TESIS-Iga Sukma Devi-E2A021060-Tesis-2023.pdf

Download (316kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Iga Sukma Devi-E2A021060-Tesis-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (238kB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Iga Sukma Devi-E2A021060-Tesis-2023.pdf

Download (535kB)
[img] PDF (BabI)
BAB-I-Iga Sukma Devi-E2A021060-Tesis-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 29 August 2024.

Download (614kB)
[img] PDF (BabII)
BAB-II-Iga Sukma Devi-E2A021060-Tesis-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 29 August 2024.

Download (743kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB-III-Iga Sukma Devi-E2A021060-Tesis-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 29 August 2024.

Download (443kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB-IV-Iga Sukma Devi-E2A021060-Tesis-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (866kB)
[img] PDF (BabV)
BAB-V-Iga Sukma Devi-E2A021060-Tesis-2023.pdf

Download (210kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Iga Sukma Devi-E2A021060-Tesis-2023.pdf

Download (318kB)

Abstract

Proyek Strategi Nasional merupakan sebuah proyek yang mendapatkan perlakuan istimewa baik di bidang perizinan maupun non-perizinan karena dinilai memiliki nilai strategis dalam rangka mewujudkan pertumbuhan dan pemerataan pembangunan di Indonesia. Contohnya Pembangunan Bendungan Bener di Jawa Tengah membutuhkan sekitar 15,5 juta meter kubik material berupa batuan andesit yang akan diambil dari Desa Wadas, yang berjarak sekitar 12 km dari lokasi bendungan, dengan luas areal penambangan mencapai 145 hektar. Pembangunan bendungan tersebut mengakibatkan 617 bidang lahan yang terdampak dengan luasan 124 Ha. Terdapat 353 pemilik bidang tanah yang setuju dan mau melepas lahannya, dan terdapat 264 pemilik bidang lahan yang menentangnya. Perbedaan tersebut mengakibatkan perpecahan di kalangan warga. Warga yang setuju menginginkan pengukuran pembayaran ganti rugi dipercepat, sedangkan yang tidak setuju beralasan bahwa pembangunan tersebut akan merusak lingkungan, mengganggu kehidupan warga karena akan mengancam keberadaan sumber mata air dan merusak lahan pertanian. Penolakan dan perlawanan warga terhadap rencana pembangunan berujung pada konflik dan bentrokan dengan aparat. Berdasarkan uraian di atas, daerah khususnya Pemerintah Kabupaten Purworejo seharusnya memiliki kewenangan untuk turut serta dalam menyelesaikan segala permasalahan dan persoalan yang terjadi di daerahnya. Metode penelitian yang digunakan yaitu adalah penelitian yuridis normatif dengan menggunakan pendekatan perundang-undangan (statute approach). Metode pengumpulan data yang dilakukan penulis yaitu penelitian lapangan (field research) dan studi kepustakaan (library research), kemudian data yang telah terkumpul dianalisis menggunakan metode analisis kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian pengelolaan risiko yang dilakukan untuk mencegah kerusakan lingkungan pada area tambang andesit di Desa Wadas Kecamatan Bener Kabupaten Purworejo dilakukan melalui pemantauan terhadap perubahan topografi, pemantauan terhadap stabilitas lahan, pemantauan terhadap hidrogeologis dan hidrorologis, pemantauan terhadap kualitas udara di sekitar lokasi tambang serta mengamati perubahan persediaan bahan galian. Terkait Peran Pemerintah Kabupaten Purworejo dalam mengelola risiko penambangan andesit di Desa Wadas Kecamatan Bener Kabupaten Purworejo yaitu sebatas monitoring dan tidak terlibat dalam fungsi perencanaan ataupun pengawasan. Kegiatan monitoring yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Purworejo yaitu, menampung aspirasi masyarakat setempat serta membangun komunikasi dengan warga yang pro dan kontra di Desa Wadas dengan mengadakan mediasi serta musyawarah mufakat terkait kekhawatiran masyarakat akibat adanya penambangan batuan andesit

Item Type: Thesis (Masters)
Nomor Inventaris: P223243
Uncontrolled Keywords: Pemerintah Daerah, Tambang Andesit, Risiko
Subjects: G > G185 Government
M > M401 Mines and mineral resources
R > R278 Risk
Divisions: Program Pascasarjana > S2 Ilmu Hukum
Depositing User: Mrs. Iga Sukma Devi
Date Deposited: 29 Aug 2023 00:25
Last Modified: 29 Aug 2023 00:25
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/23457

Actions (login required)

View Item View Item