Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Pengaruh Jarak Tanam dan Dosis Pupuk NZEO-SRPlus terhadap Karakter Fisiologi dan Hasil Bawang Merah di Desa Pliken, Kecamatan Kembaran, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah

PUSPITASARI, Feni (2023) Pengaruh Jarak Tanam dan Dosis Pupuk NZEO-SRPlus terhadap Karakter Fisiologi dan Hasil Bawang Merah di Desa Pliken, Kecamatan Kembaran, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-Feni Puspitasari-A1D018073-Skripsi-2023.pdf

Download (144kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Feni Puspitasari-A1D018073-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (647kB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Feni Puspitasari_A1D018073-Skripsi-2023.pdf

Download (120kB)
[img] PDF (BabI)
BAB-I-Feni Puspitasari-A1D018073-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 20 November 2024.

Download (204kB)
[img] PDF (BabII)
BAB-II-Feni Puspitasari-A1D018073-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 20 November 2024.

Download (221kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB-III-Feni Puspitasari-A1D018073-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 20 November 2024.

Download (344kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB-IV-Feni Puspitasari-A1D018073-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (357kB)
[img] PDF (BabV)
BAB-V-Feni Puspitasari-A1D018073-Skripsi-2023.pdf

Download (123kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Feni Puspitasari-A1D018073-Skripsi-2023.pdf

Download (306kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN-Feni Puspitasari-A1D018073-Skripsi-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (955kB)

Abstract

Bawang merah (Allium ascalonicum L) merupakan salah satu komoditas hortikultura yang memiliki banyak manfaat, komoditas strategis dan bernilai ekonomis tinggi. Pemilihan varietas, jarak tanam, dan pemberian pupuk untuk menjamin ketersediaan unsur hara selama pertumbuhannya menentukan keberhasilan usaha tani bawang merah. Penelitian ini dilakukan untuk mengoptimalkan jarak tanam dan penggunaan pupuk N, mengurangi dampak akibat penggunaan pupuk yang berlebihan, dan pemanfaatan bahan organik untuk memperlambat pelepasan pupuk atau slow release salah satunya dengan penggunaan pupuk NZEO-SRPlus. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh perbedaan jarak tanam dan dosis pupuk NZEO-SRPlus terhadap karakter fisiologi dan hasil bawang merah, serta interaksi antara kedua faktor tersebut. Penelitian berupa percobaan lapang dilaksanakan di Desa Pliken, Kecamatan Kembaran, Kabupaten Banyumas, Provinsi Jawa Tengah dan Laboratorium Agronomi dan Hortikultura, Fakultas Pertanian, Universitas Jenderal Soedirman pada Bulan Desember 2021 sampai Maret 2022. Rancangan percobaan yang digunakan yaitu Rancangan Acak Kelompok Lengkap yang terdiri atas dua faktor yang diulang tiga kali. Faktor pertama yaitu jarak tanam 15 cm x15 cm dan 15 cm x 20 cm. Faktor kedua yaitu dosis pupuk NZEO-SRPlus yaitu: 0 kg/ha, 50 kg/ha, 500 kg/ha, 750 kg/ha, 1000 kg/ha. Variabel yang diamati adalah jumlah daun, kehijauan daun, kerapatan stomata, kadar klorofil total, kadar prolin, kadar fenol total, kandungan saponin, dan bobot umbi per petak (hasil). Data pengamatan dianalisis dengan uji F dan dilanjut dengan Duncan’s Multiple Range Test pada taraf kepercayaan 95 % jika terdapat keragaman. Hasil penelitian menunjukkan jarak tanam 15x15 cm menghasilkan jumlah daun (27,37 helai), bobot umbi segar per petak (800,40 g), dan bobot umbi kering per petak (563,4 g) lebih tinggi dibandingkan jarak tanam 15x20 cm. Sedangkan jarak tanam 15x20 menghasilkan kehijauan daun (50,70) dan kadar fenol total (13811,06 mgGAE/g) lebih tinggi dibandingkan jarak tanam 15x15 cm. Pemberian dosis pupuk NZEO-SRPlus hingga 1000 kg/ha mampu meningkatkan kehijauan daun, jumlah daun, kadar klorofil total dan kadar fenol total dengan titik optimum 500,51 kg/ha. Terdapat pengaruh interaksi jarak tanam dan dosis pupuk NZEO-SRPlus pada kehijauan daun, kadar prolin, dan kadar fenol total. Pada jarak tanam15x15 cm dan 15x20 cm dengan peningkatan dosis pupuk hingga 1000 kg/ha mampu meningkatkan kehijauan daun. Pada jarak tanam 15x15 cm dengan peningkatan dosis pupuk NZEO-SRPlus meningkatkan kadar fenol total hingga titik optimum 427,82 kg/ha dan kadar prolin hingga titik optimum 166,60 kg/ha. sedangkan jarak tanam 15x20 cm meningkatkan kadar fenol total hingga titik optimum 602,42 kg/ha dan kadar prolin hingga titik optimum 666,60 kg.ha.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: A23014
Uncontrolled Keywords: Bawang merah, jarak tanam, pupuk NZEO-SRPlus
Subjects: H > H243 Horticulture
P > P335 Plants Growth
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Agroteknologi
Depositing User: Mrs Feni Puspitasari
Date Deposited: 20 Nov 2023 06:38
Last Modified: 20 Nov 2023 06:38
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/24256

Actions (login required)

View Item View Item