Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Pertumbuhan dan Hasil Jagung Manis dan Kacang Hijau dalam Sistem Tumpang Sari pada Beberapa Dosis Pemupukan

RITONGA, Ada Rudiansyah (2024) Pertumbuhan dan Hasil Jagung Manis dan Kacang Hijau dalam Sistem Tumpang Sari pada Beberapa Dosis Pemupukan. Masters thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-Ada Rudiansyah Ritonga-A2A020003-Tesis-2024.pdf

Download (135kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Ada Rudiansyah Ritonga-A2A020003-Tesis-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (847kB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Ada Rudiansyah Ritonga-A2A020003-Tesis-2024.pdf

Download (251kB)
[img] PDF (BabI)
BAB-I-Ada Rudiansyah Ritonga-A2A020003-Tesis-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (167kB)
[img] PDF (BabII)
BAB-II-Ada Rudiansyah Ritonga-A2A020003-Tesis-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (229kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB-III-Ada Rudiansyah Ritonga-A2A020003-Tesis-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (479kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB-IV-Ada Rudiansyah Ritonga-A2A020003-Tesis-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (784kB)
[img] PDF (BabV)
BAB-V-Ada Rudiansyah Ritonga-A2A020003-Tesis-2024.pdf

Download (156kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Ada Rudiansyah Ritonga-A2A020003-Tesis-2024.pdf

Download (355kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN-Ada Rudiansyah Ritonga-A2A020003-Tesis-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (863kB)

Abstract

Tumpang sari adalah budidaya tanaman dengan dua atau lebih tanaman dalam satu lahan dan satu waktu. Budidaya secara tumpang sari memiliki beberapa kendala salah satunya adalah persaingan unsur hara, sehingga perlu adanya pengelolaan pemupukan yang efesien. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan dan hasil jagung manis dan kacang hijau dalam sistem tumpang sari pada beberapa dosis pemupukan. Pelaksanaan penelitian dimulai bulan Oktober 2022 sampai Januari 2023 di Laboratorium Agronomi dan Hortikultura Fakultas Pertanian dan Lahan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto, ketinggian tempat ± 102 m dpl. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) dengan faktor pertama sistem tanam yang terdiri atas T1: Monokultur jagung manis; T2: Monokultur kacang hijau; dan T3: Tumpang sari jagung manis dan kacang hijau. Faktor kedua dosis pemupukan yang terdiri atas P1: 0%; P2: 50%; P3: 100%; dan P4: 150%, serta diulang sebanyak 3 kali. Data hasil pengamatan yang diperoleh dianalisis ragam pada taraf 5%, apabila terdapat beda nyata dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Terkecil (BNT) pada taraf 5% dengan menggunakan software Statistical Tool for Agricultural Research (STAR) versi 2.0.1. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem tanam memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil. Secara umum, sistem tanam monokultur memberikan pengaruh terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kacang hijau. Dosis pemupukan memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil. Secara umum, dosis pemupukan 100% atau Urea 350 kg ha-1, SP-46 78,26 kg ha-1 dan KCl 50 kg ha-1 (rekomendasi untuk Kecamatan Purwokerto Utara Jawa Tengah) memberikan pengaruh terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman jagung manis. Kombinasi sistem tanam dan beberapa dosis pemupukan tidak memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman jagung manis dan kacang hijau. Nisbah Kesetaraan Lahan (NKL) tumpang sari jagung manis dan kacang hijau berkisar 1,44 – 1,59.

Item Type: Thesis (Masters)
Nomor Inventaris: P224031
Uncontrolled Keywords: Sistem tanam, Dosis pemupukan, Tumpang sari
Subjects: T > T298 Tree planting
Divisions: Program Pascasarjana > S2 Agronomi
Depositing User: Mr Ada Rudiansyah Ritonga
Date Deposited: 12 Feb 2024 09:05
Last Modified: 12 Feb 2024 09:05
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/25858

Actions (login required)

View Item View Item