Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Pengaruh Jenis Kemasan dan Lama Pasteurisasi terhadap Laju Penurunan Kualitas Getuk Lindri

HALIM, Risjad (2024) Pengaruh Jenis Kemasan dan Lama Pasteurisasi terhadap Laju Penurunan Kualitas Getuk Lindri. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-Risjad Halim-A1C020032-Skripsi-2024.pdf

Download (96kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Risjad Halim-A1C020032-Skripsi-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (330kB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Risjad Halim-A1C020032-Skripsi-2024.pdf

Download (179kB)
[img] PDF (BabI)
BAB-I-Risjad Halim-A1C020032-Skripsi-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 17 May 2025.

Download (129kB)
[img] PDF (BabII)
BAB-II-Risjad Halim-A1C020032-Skripsi-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 17 May 2025.

Download (168kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB-III-Risjad Halim-A1C020032-Skripsi-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 17 May 2025.

Download (208kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB-IV-Risjad Halim-A1C020032-Skripsi-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (229kB)
[img] PDF (BabV)
BAB-V-Risjad Halim-A1C020032-Skripsi-2024.pdf

Download (63kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Risjad Halim-A1C020032-Skripsi-2024.pdf

Download (137kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN-Risjad Halim-A1C020032-Skripsi-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Getuk lindri merupakan makanan semi basah yang pada umumnya mempunyai daya simpan yang rendah. Jika disimpan pada suhu ruang akan mempunyai daya tahan sekitar 1–2 hari. Getuk sebagai makanan semi basah masih mempunyai aktivitas air (aw) yang cukup tinggi yaitu 40%, sehingga mudah mengalami kerusakan baik secara mikrobiologi maupun kimiawi. Melihat potensi getuk lindri untuk dijadikan oleh-oleh, maka dilakukan penelitian mengenai pengaruh jenis kemasan dan atau lama pasteurisasi terhadap laju penurunan kualitas getuk lindri guna mendapatkan hasil perlakuan terbaik untuk mempertahankan kualitas getuk lindri. Tujuan penelitian ini yaitu 1) mengetahui pengaruh jenis kemasan terhadap parameter yang diamati yaitu tekstur, pH, warna, kadar brix, dan sifat organoleptik (tekstur, aroma, dan rasa) pada getuk lindri, 2) mengetahui pengaruh lama pasteurisasi terhadap parameter yang diamati yaitu tekstur, pH, warna, kadar brix, dan sifat organoleptik (tekstur, aroma, dan rasa) pada getuk lindri, serta 3) mengetahui pengaruh kombinasi jenis kemasan dan lama pasteurisasi terhadap parameter yang diamati yaitu tekstur, pH, warna, kadar brix, dan sifat organoleptik (tekstur, aroma, dan rasa) pada getuk lindri. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Teknik Pengolahan Pangan dan Hasil Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Jenderal Soedirman selama tiga bulan pada September 2023 – April 2024. Rancangan yang digunakan pada penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) faktorial. Penelitian terdiri dari dua faktor yang diamati ini yaitu faktor jenis kemasan yang terdiri dari 3 taraf (tanpa kemasan, kemasan Polypropylene (PP), dan kemasan Ethylene Vinyl Alcohol (EVOH)) serta faktor lama pasteurisasi yang terdiri dari 2 taraf (10 dan 15 menit). Parameter yang diamati pada penelitian ini adalah derajat keasaman, warna, kadar brix, tekstur, dan organoleptik (aroma, rasa, dan tekstur). Pengamatan variable dilakukan sehari sekali pada hari ke-0 sebagai data awal hingga hari ke-2. Rancangan percobaan menggunakan pola faktorial 3 x 2 sehingga diperoleh 6 kombinasi dan dilakukan 3 ulangan dengan jumlah sampel sebanyak 324 sampel, dimana tiap sampel seberat 20 g getuk lindri. Pengamatan dilakukan selama 3 hari dimulai dari hari ke-0 hingga hari ke-2. Hasil dari penelitian ini adalah perlakuan jenis kemasan (K) berpengaruh nyata terhadap tekstur dan aroma (uji organoleptik), tekstur, derajat keasaman, dan warna dengan kemasan EVOH (K3) sebagai pilihan terbaik. Perlakuan jenis kemasan (K) tidak berpengaruh nyata terhadap rasa (uji organoleptik) dan kadar brix. Perlakuan lama pasteurisasi (P) berpengaruh nyata terhadap terhadap rasa (uji organoleptik) dan tesktur dengan pasteurisasi 10 menit (P1) sebagai pilihan terbaik. Perlakuan lama pasteurisasi (P) tidak berpengaruh nyata terhadap tekstur dan aroma (uji organoleptik), derajat keasaman, kadar brix, dan warna. Kombinasi perlakuan jenis kemasan dan lama pasteurisasi (KxP) berpengaruh nyata terhadap seluruh variabel getuk lindri dengan K3P1 (kemasan EVOH dan lama pasteurisasi 10 menit) dan K3P2 (kemasan EVOH dan lama pasteurisasi 15 menit) sebagai kombinasi terbaik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: A24113
Uncontrolled Keywords: Getuk Lindri, Singkong, Kemasan Plastik, Pasteurisasi
Subjects: F > F264 Food Packaging
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Teknik Pertanian
Depositing User: Mr Risjad Halim
Date Deposited: 17 May 2024 07:04
Last Modified: 17 May 2024 07:04
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/27070

Actions (login required)

View Item View Item