Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Tinjauan Yuridis Pemberian Hak Kekebalan Dan Hak Istimewa Diplomatik Kepada Keluarga Kepala Negara (Studi tentang Kasus Pemberian Kekebalan Diplomatik kepada Grace Mugabe oleh Afrika Selatan Tahun 2017)

SUKMAGRAHA, Inez Febrin (2019) Tinjauan Yuridis Pemberian Hak Kekebalan Dan Hak Istimewa Diplomatik Kepada Keluarga Kepala Negara (Studi tentang Kasus Pemberian Kekebalan Diplomatik kepada Grace Mugabe oleh Afrika Selatan Tahun 2017). Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img]
Preview
PDF (Cover)
COVER-Inez Febrin S-E1A015151-Skripsi--2019.pdf.pdf

Download (100kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Inez Febrin S-E1A015151-Skripsi-2019.pdf.pdf

Download (147kB) | Preview
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Inez Febrin S-E1A015151-Skripsi---2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (548kB)
[img] PDF (BabI)
BAB I-Inez Febrin S-E1A015151-Skripsi-FH-2019.pdf.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (330kB)
[img] PDF (BabII)
BAB II-Inez Febrin S-E1A015151-Skripsi-FH-2019.pdf.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (385kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB III-Inez Febrin S-E1A015151-Skripsi-FH-2019.pdf.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (103kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB IV-Inez Febrin S-E1A015151-Skripsi-FH-2019.pdf.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (350kB)
[img] PDF (BabV)
BAB V-Inez Febrin S-E1A015151-Skripsi-FH-2019.pdf.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (91kB)
[img]
Preview
PDF (Daftarpustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Inez Febrin S-E1A015151-Skripsi-2019.pdf.pdf

Download (246kB) | Preview

Abstract

Kepala negara berhak atas kekebalan dan keistimewaan diplomatik untuk menjamin terlaksananya tugas kepala negara secara efisien. Kekebalan dan keistimewaan ini dapat berlaku juga untuk anggota keluarganya, namun dalam praktiknya sering disalahgunakan. Pada 14 Agustus 2017, Grace Mugabe, istri dari Robert Mugabe (yang saat itu masih menjabat sebagai Presiden Zimbabwe), dilaporkan telah melakukan penyerangan terhadap seorang model Afrika Selatan yang menyebabkan korban mengalami luka fisik. Saat proses penuntutan sedang berjalan, mantan ibu negara tersebut berhasil mendapat kekebalan diplomatik dari Afrika Selatan. Pemberian kekebalan diplomatik tersebut menjadi perdebatan karena menurut seorang intelijen Zimbabwe, Grace Mugabe datang ke Afrika Selatan tidak menggunakan paspor diplomatik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaturan dalam hukum diplomatik mengenai pemberian kekebalan dan hak istimewa diplomatik untuk kepala negara dan anggota keluarganya serta mengetahui pengaturan hukum internasional mengenai pemberian kekebalan diplomatik oleh Afrika Selatan kepada Grace Mugabe, istri Kepala Negara Zimbabwe pada 2017. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah yuridis normatif dengan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan kasus. Semua data dalam penelitian ini berasal dari data sekunder yang disusun secara sistematis dan dianalisis dengan metode normatif kualitatif. Hasil penelitian penulisan ini yaitu pengaturan mengenai kekebalan dan hak istimewa diplomatik untuk kepala negara dan anggota keluarganya dapat ditemukan dalam Konvensi New York 1969 tentang Misi Khusus. Kepala negara juga mempunyai kekebalan kepala negara yang bersumber dari hukum kebiasaan internasional. Pemberian kekebalan diplomatik kepada Grace Mugabe oleh Afrika Selatan pada tahun 2017 bertentangan dengan Konvensi New York 1969 tentang Misi Khusus karena kekebalan pribadi untuk Grace Mugabe tidak diatur dalam konvensi tersebut. Tidak diberikannya kekebalan kepada Grace Mugabe juga sesuai dengan Pasal 6 (a) Undang-Undang Republik Afrika Selatan Nomor 87 Tahun 1981 tentang Kekebalan Negara-Negara Asing bahwa kepala negara asing tidak kebal jika menyebabkan luka atau matinya seseorang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: E19101
Uncontrolled Keywords: Kekebalan diplomatik, kepala negara, keluarga kepala negara
Subjects: D > D186 Diplomatic and consular ser vice
Divisions: Fakultas Hukum > S1 Ilmu Hukum
Depositing User: Mr Supriyana Supriyana
Date Deposited: 01 Oct 2019 07:00
Last Modified: 01 Oct 2019 07:00
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/2740

Actions (login required)

View Item View Item