Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Efek Pemberian Polietilena Glikol (PEG) terhadap Pertumbuhan Kecambah beberapa Varietas Kedelai

ASIH, Bella Setya (2024) Efek Pemberian Polietilena Glikol (PEG) terhadap Pertumbuhan Kecambah beberapa Varietas Kedelai. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-Bella Setya Asih-B1A018010-Skripsi-2024.pdf

Download (118kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Bella Setya Asih-B1A018010-Skripsi-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (175kB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Bella Setya Asih-B1A018010-Skripsi-2024.pdf

Download (113kB)
[img] PDF (BabI)
BAB-I-Bella Setya Asih-B1A018010-Skripsi-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 9 August 2025.

Download (105kB)
[img] PDF (BabII)
BAB-II-Bella Setya Asih-B1A018010-Skripsi-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 9 August 2025.

Download (109kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB-III-Bella Setya Asih-B1A018010-Skripsi-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 9 August 2025.

Download (197kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB-IV-Bella Setya Asih-B1A018010-Skripsi-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (178kB)
[img] PDF (BabV)
BAB-V-Bella Setya Asih-B1A018010-Skripsi-2024.pdf

Download (79kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Bella Setya Asih-B1A018010-Skripsi-2024.pdf

Download (133kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN-Bella Setya Asih-B1A018010-Skripsi-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (111kB)

Abstract

Produksi kedelai Indonesia selama 4 dekade menunjukkan hasil yang fluktuatif dan cenderung menurun. Keterbatasan lahan menjadi salah satu kendala dalam pengembangan kedelai di Indonesia, khususnya dalam ketersediaan air yang mengakibatkan tanaman mengalami stres kekeringan. Benih yang bermutu rendah mengakibatkan produksi tanaman rendah, penyebabnya antara lain kemampuan adaptasi benih yang rendah terhadap lingkungan yang kering. Langkah yang dapat dilakukan untuk menciptakan varietas kedelai tahan cekaman kekeringan adalah meningkatkan viabilitas benih dan vigor bibit. Teknik untuk mengadaptasikan benih agar viabilitas tanaman dapat tumbuh di lingkungan yang cekam kekeringan adalah dengan pemberian senyawa osmotikum Polyethylene glycol (PEG). Prinsip osmoconditioning ialah mengimbibisikan benih dalam larutan osmotik rendah sehingga penyerapan air dapat terkendali. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh konsentrasi PEG 6000 yang berbeda pada perkecambahan beberapa varietas kedelai terhadap kemampuan pertumbuhan kecambah, menentukan konsentrasi PEG yang paling optimal pada perkecambahan beberapa varietas kedelai terhadap kemampuan pertumbuhan kecambah dan menentukan varietas kedelai yang paling resisten terhadap cekaman kekeringan. Penelitian dilakukan dengan metode eksperimen menggunakan Rancangan Acak Kelompok Faktorial 2 faktor. Faktor yang pertama yaitu varietas kedelai yang terdiri dari 7 taraf (Deja 1, Dega, Dena 1, Detap 1, Gepak Kuning, Argomulyo, dan Anjasmoro) dan faktor yang kedua adalah konsentrasi PEG 6000 yang terdiri dari 4 taraf (0%, 5%, 10% dan 15%). Pengulangan dilakukan sebanyak 3 kali pada setiap perlakuan, sehingga terdapat 28 unit percobaan. Variabel terikat penelitian adalah pertumbuhan dan hasil tanam varietas kedelai; variabel bebas adalah varietas kedelai dan konsentrasi PEG dengan parameter yang diamati adalah jumlah biji yang berkecambah, waktu perkecambahan, persentase perkecambahan, bobot basah bibit, bobot kering bibit dan tinggi bibit. Data yang diperoleh dianalisis dengan uji F pada taraf 5% dan 1% yang dilanjutkan dengan uji DMRT (Duncan’s Multiple Range Test) pada taraf kepercayaan 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa interaksi nyata antara varietas dan konsentrasi PEG 6000 hanya terdapat pada parameter jumlah biji dan persentase perkecambahan. Berdasarkan variabel yang diamati varietas kedelai yang memiliki kemampuan resisten cekaman kekeringan paling baik adalah varietas Gepak Kuning. Pemberian PEG berpengaruh nyata terhadap bobot basah bibit, bobot kering bibit dan panjang bibit. PEG 15% merupakan konsentrasi PEG 6000 paling baik untuk meningkatkan kemampuan viabilitas biji kedelai.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: B24082
Uncontrolled Keywords: kedelai, osmoconditioning, PEG, resisten, viabilitas
Subjects: P > P335 Plants Growth
Divisions: Fakultas Biologi > S1 Biologi
Depositing User: Mrs. BELLA SETYA ASIH
Date Deposited: 09 Aug 2024 04:11
Last Modified: 09 Aug 2024 04:11
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/28469

Actions (login required)

View Item View Item