Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Analisis Pengaruh Likuiditas, BID-ASK Spread, Return On Equity, Risk Of Return, dan Earning Per Share Terhadap Holding Period (Studi Pada Perusahaan Indeks LQ45 Periode 2015-2017)

KAHERANING, Krisanti Cahya (2019) Analisis Pengaruh Likuiditas, BID-ASK Spread, Return On Equity, Risk Of Return, dan Earning Per Share Terhadap Holding Period (Studi Pada Perusahaan Indeks LQ45 Periode 2015-2017). Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img]
Preview
PDF (Cover)
2. COVER-Krisanti Cahya Kaheraning-C1B015111-Skripsi-FEB-2019.pdf

Download (36kB) | Preview
[img] PDF (Legalitas)
3. LEGALITAS-Krisanti Cahya Kaheraning-C1B015111-Skripsi-FEB-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (866kB)
[img] PDF (BabI)
5. BAB I-Krisanti Cahya Kaheraning-C1B015111-Skripsi-FEB-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (443kB)
[img] PDF (BabII)
6. BAB II-Krisanti Cahya Kaheraning-C1B015111-Skripsi-FEB-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (747kB)
[img] PDF (BabIII)
7. BAB III-Krisanti Cahya Kaheraning-C1B015111-Skripsi-FEB-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (655kB)
[img] PDF (BabIV)
8. BAB IV-Krisanti Cahya Kaheraning-C1B015111-Skripsi-FEB-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (686kB)
[img] PDF (BabV)
9. BAB V-Krisanti Cahya Kaheraning-C1B015111-Skripsi-FEB-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (296kB)
[img]
Preview
PDF (Daftarpustaka)
10. DAFTAR PUSTAKA-Krisanti Cahya Kaheraning-C1B015111-Skripsi-FEB-2019.pdf

Download (309kB) | Preview
[img] PDF (Lampiran)
11. LAMPIRAN-Krisanti Cahya Kaheraning-C1B015111-Skripsi-FEB-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Current Ratio (CR), Bid Ask Spread (BAS), Return on Equity (ROE), Risk of Return (ROR), dan Earning per Share (EPS) terhadap Holding Period (HP) perusahaan yang terdaftar dalam Indeks LQ45. Populasi pada penelitian ini terdapat 54 perusahaan yang selalu terdaftar dalam Indeks LQ45. Sampel diambil dengan menggunakan metode purposive sampling dan pada penelitian ini didapatkan 18 perusahaan sebagai sampel. Data yang terdapat pada penelitian ini dianalisis dengan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa current ratio tidak berpengaruh terhadap holding period, bid ask spread tidak berpengaruh terhadap holding period, return on equity berpengaruh positif signifikan terhadap holding period, risk of return tidak berpengaruh terhadap holding period, dan earning per share tidak berpengaruh terhadap holding period. Dari hasil penelitian tersebut maka didapatkan implikasi bahwa, bagi perusahaan hendaknya meningkatkan return on equity, karena return on equity berpengaruh positif terhadap holding period. Salah satu cara untuk meningkatkan return on equity adalah perusahaan hendaknya tidak hanya memperhatikan dalam hal memperbesar laba namun yang lebih penting ialah usaha dalam meningkatkan profitabilitas perusahaan. Dengan profitabilitas perusahaan yang tinggi maka dapat mencerminkan efisiensi perusahaan dalam mengelola modal sendiri. Dengan cara tersebut perusahaan dapat dikatakan memiliki kondisi keuangan yang baik. Hal ini akan meningkatkan holding period investor pada saham perusahaan yang telah dimilikinya serta menarik minat investor yang akan berinvestasi pada perusahaan. Bagi investor, sebaiknya melakukan investasi pada perusahaan yang mengindikasikan memiliki kondisi keuangan yang cenderung stabil. Serta, investor dapat menjadikan return on equity sebagai indikator dalam mengambil keputusan investasinya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: C19208
Uncontrolled Keywords: current ratio, bid ask spread, return on equity, risk of return, earning per share, dan holding period
Subjects: B > B420 Business enterprises
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Manajemen
Depositing User: Mr Supriyana Supriyana
Date Deposited: 08 Jan 2020 06:47
Last Modified: 08 Jan 2020 06:47
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/3361

Actions (login required)

View Item View Item