Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Perhitungan Harga Pokok Produk Bersama Kacang Bogares di Desa Bogares Kidul, Kecamatan Pangkah, Kabupaten Tegal

APSARI, Rimbani Dwi (2018) Perhitungan Harga Pokok Produk Bersama Kacang Bogares di Desa Bogares Kidul, Kecamatan Pangkah, Kabupaten Tegal. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img]
Preview
PDF (Cover)
Cover_1.pdf

Download (43kB) | Preview
[img] PDF (Legalitas)
Legalitas_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (267kB)
[img]
Preview
PDF (Abstrak)
abstrak_1.pdf

Download (101kB) | Preview
[img] PDF (BabI)
Bab I_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (217kB)
[img] PDF (BabII)
Bab II_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (253kB)
[img] PDF (BabIII)
Bab III_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (229kB)
[img] PDF (BabIV)
Bab IV_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (319kB)
[img] PDF (BabV)
Bab V_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (98kB)
[img]
Preview
PDF (Daftarpustaka)
Daftar pustaka_1.pdf

Download (97kB) | Preview
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (251kB)

Abstract

Salah satu komoditas pertanian yang dapat dikembangkan untuk orientasi agribisnis adalah kacang tanah. Kacang bogares merupakan salah satu olahan kacang tanah tanpa kulit keras yang disangrai menggunakan pasir dan dicampur dengan tiga varian rasa, yaitu rasa original, rasa asin gurih dan bawang putih. Desa Bogares Kidul merupakan sentra pengolahan kacang bogares di Kabupaten Tegal. Permasalahan pada industri kacang bogares adalah pembukuan biaya tidak terperinci. Tujuan penelitian pada industri di Desa Bogares Kidul adalah 1) Mengetahui gambaran umum industri kacang bogares 2) Menghitung harga pokok produk bersama kacang bogares 3) Menghitung laba bersih kacang bogares. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Bogares Kidul, Kecamatan Pangkah, Kabupaten Tegal. Pengambilan data dimulai dari tanggal 01 Maret sampai 31 Mei 2017. Sasaran penelitian yaitu industri yang memproduksi kacang bogares rasa original, rasa asin gurih, dan rasa bawang putih. Pemilihan tempat dan sampel industri dipilih secara purposive sampling. Metode analisis yang digunakan adalah analisis biaya produk bersama, analisis biaya proses produksi lanjutan, harga pokok produk bersama, laba bersih, dan R/C ratio. Hasil analisis menunjukkan Desa Bogares Kidul memiliki lima industri yang mengolah kacang bogares dengan tiga macam rasa (original, asin gurih, dan bawang putih) dengan ukuran kemasan yang berbeda, yaitu industri Ceria (0,20 kilogram, 0,25 kilogram, 0,50 kilogram, 1 kilogram, dan 5 kilogram), industri Berkah Cahaya (0,25 kilogram, 0,50 kilogram, dan 5 kilogram), industri Kurdi Bois (0,15 kilogram, 0,25 kilogram, 0,50 kilogram, 1 kilogram, dan 5 kilogram), industri Rapi (0,25 kilogram, 0,50 kilogram, 1 kilogram), dan industri Wiryadi Putri (0,25 kilogram, 0,50 kilogram, 1 kilogram, dan 5 kilogram). Harga pokok produk bersama kacang bogares paling rendah adalah kacang bogares rasa original dengan ukuran kemasan 0,20 kilogram pada industri Ceria, 5 kilogram pada industri Berkah Cahaya, 5 kilogram pada industri Kurdi Bois, 1 kilogram pada industri Rapi, dan 5 kilogram pada industri Wiryadi Putri. Laba bersih kacang bogares tertinggi adalah kacang bogares rasa asin gurih dengan ukuran kemasan 1 kilogram pada industri Ceria, 5 kilogram pada industri Kurdi Bois, 1 kilogram pada industri Rapi, dan 5 kilogram pada industri Wiryadi Putri, sedangkan pada industri Berkah Cahaya laba bersih tertinggi adalah kacang bogares rasa bawang putih pada ukuran kemasan 5 kilogram.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: A18064
Uncontrolled Keywords: Harga Pokok, Kacang Bogares
Subjects: C > C881 Cost effectiveness
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Agribisnis
Depositing User: Mrs SEPTIANA CAHYA
Date Deposited: 05 Aug 2020 03:26
Last Modified: 05 Aug 2020 03:26
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/3914

Actions (login required)

View Item View Item