Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Kajian Zeolit Alam pada Berbagai Kadar Nitrogen dan Tinggi Genangan Air Terhadap Dinamika Penguapan Gas dan Pertumbuhan Padi Sawah

BARIKLANA, Muhamad Fikri (2018) Kajian Zeolit Alam pada Berbagai Kadar Nitrogen dan Tinggi Genangan Air Terhadap Dinamika Penguapan Gas dan Pertumbuhan Padi Sawah. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img]
Preview
PDF (Cover)
cover_1.pdf

Download (32kB) | Preview
[img] PDF (Legalitas)
legalitas_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (845kB)
[img]
Preview
PDF (Abstrak)
abstrak_1.pdf

Download (825kB) | Preview
[img] PDF (BabI)
BabI_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (323kB)
[img] PDF (BabII)
BabII_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (353kB)
[img] PDF (BabIII)
BabIII_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (429kB)
[img] PDF (BabIV)
BabIV_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (606kB)
[img]
Preview
PDF (BabV)
BabV_1.pdf

Download (189kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Daftarpustaka)
Daftar pustaka_1.pdf

Download (424kB) | Preview
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Padi sawah merupakan sumber pangan pokok bagi sebagian besar masyarakat IndonesiaUpaya meningkatkan efisiensi pemupukan Nbagi tanaman padiadalah penggunaan bahan pendamping pupuk N yaitu zeolit. Nitrogen merupakan unsur hara yang dapat mengalami volatilisasi yaitu kehilangan N dalam bentukNH3yang dilepaskan ke udara . Zeolit alam dapat menurunkan laju volatilisasi NH3, karena mineral ini mempunyai ruang pori yang besar untuk menjerap dan menukarkan kation. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh dan interaksi nya dari tinggi genangan air, jenis zeolit dan komposisi N-zeolit terhadap penguapan gas dan pertumbuhan padi sawah. Penelitian berlangsung dari bulan Juni 2017 –Januari 2018 di Laboratorium Tanah dan di Screen House Fakultas Pertanian, Universitas Jenderal Soedirman. Rancangan penelitian disusun menggunakan Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) yang terdiri atas 3 faktor, yaitu tinggi genangan air 2 arasyaitu tinggi genangan macak-macak dan tergenang 3 cm,jenis zeolit alam terdiri atas 2 arasyaitu zeolit alam tanpa modifikasi dan zeolit alam termodifikasi, sertakomposisi N-Zeolitterdiri5 aras yaitu perbandingan zeolit : N dengan komposisi K1 (10:1), K2 (20:1), K3 (30:1), K4 (40:1) dan K5 (50:1). Ada 2 kontrol yaitukontrol pada genangan air macak-macak dan genangan air 3 –4 cm. Jumlah perlakuan adalah 2 x 2x5atau 20kombinasi perlakuan, ditambah 2 kontrol yang diulang 3 kali sehingga diperoleh 66unit percobaan.Data analisis menggunakan Analisis sidik ragam, apabila berbeda nyata dilakukan uji lanjut DMRTpada taraf kepercayaan 95%. Variabel yang diamati meliputi: tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah anakan, dan volatilisasi NH3. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komposisipupukN-zeolit memberikan berpengaruh nyata terhadap semua variabel pertumbuhan tanaman padi.Aplikasitinggi genangan air, jenis zeolit alam dan komposisi pupuk N-zeolit memberikan pengaruh nyata terhadap volatilisasi NH3. Terdapat interaksi antara tinggi genangan air dengan jenis zeolit terhadap dinamika penguapan gas NH3 yaitu jenis zeolit tanpa modifikasi dengan genangan macak-macak mampu menurunkan nilai volatilisasi NH3sampai 114,51mg N/pot, sedangkan zeolit termodifikasi pada perlakuan tinggi genangan 3 cm mampu menurunkan nilai volatilisasi NH3 sampai109,85 mg N/pot. Interaksi antara jenis zeolit dengan komposisi N-zeolit yaitu pada aplikasi komposisi pupuk N-zeolit K5 (perbandingan zeolit : N = 50 : 1) dengan zeolit tanpa modifikasi menurunkan volatilisasi sampai 91,79 mg N/pot, sedang pada aplikasi komposisi pupuk N-zeolit K4 (perbandingan zeolit : N = 40 : 1) dengan zeolit termodifikasi menurunkan volatilisasi sampai 107,37 mg N/pot selama masa tanam

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: A18144
Uncontrolled Keywords: Zeolit Alam, Kadar Nitrogen, Tinggi Genangan Air,Padi Sawah
Subjects: F > F119 Fertilization in vitro
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Agroteknologi
Depositing User: Users 10 not found.
Date Deposited: 15 Jul 2020 03:13
Last Modified: 15 Jul 2020 03:13
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/4066

Actions (login required)

View Item View Item