Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Penentuan Kandungan Polifenol pada Varietas Kakao (Theobroma cacao L.) TSH 858, BL 50, dan SC 1

SARI, Dewi Indah (2020) Penentuan Kandungan Polifenol pada Varietas Kakao (Theobroma cacao L.) TSH 858, BL 50, dan SC 1. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-DEWI INDAH SARI-A1D016224-SKRIPSI-2020.pdf

Download (45kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-DEWI INDAH SARI-A1D016224-SKRIPSI-FAPERTA-2020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (407kB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-DEWI INDAH SARI-A1D016224-SKRIPSI-FAPERTA-2020.pdf

Download (102kB)
[img] PDF (BabI)
BAB I-DEWI INDAH SARI-A1D016224-SKRIPSI-FAPERTA-2020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (199kB)
[img] PDF (BabII)
BAB II-DEWI INDAH SARI-A1D016224-SKRIPSI-FAPERTA-2020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (475kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB III-DEWI INDAH SARI-A1D016224-SKRIPSI-FAPERTA-2020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (343kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB IV-DEWI INDAH SARI-A1D016224-SKRIPSI-FAPERTA-2020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (241kB)
[img] PDF (BabV)
BAB V-DEWI INDAH SARI-A1D016224-SKRIPSI-FAPERTA-2020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (95kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-DEWI INDAH SARI-A1D016224-SKRIPSI-FAPERTA-2020.pdf

Download (219kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN-DEWI INDAH SARI-A1D016224-SKRIPSI-FAPERTA-2020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (550kB)

Abstract

Biji kakao merupakan salah satu komoditas ekspor Indonesia yang penting. Biji kakao memiliki kandungan polifenol tinggi, yang berfungsi sebagai antioksidan. Perbedaan kandungan polifenol pada biji kakao dipengaruhi oleh perbedaan varietas tanaman kakao. Penentuan kandungan polifenol pada kakao merupakan informasi dasar yang sangat penting untuk pengembangan varietas unggul kakao dengan kandungan polifenol tinggi. Ketersediaan bahan tanam kakao unggul akan mampu meningkatkan daya saing kakao Indonesia. Selama ini belum ada penelitian penentuan kandungan polifenol pada varietas tanaman kakao di Indonesia. Varietas TSH 858, BL 50, dan SC 1 merupakan varietas potensial yang ada di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kandungan polifenol, flavonoid, dan aktivitas antioksidan pada tiga varietas kakao tersebut. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Mikrobiologi Terapan Pusat Penelitian Bioteknologi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Bogor. Penelitian dilaksanakan dari bulan November 2019 sampai Maret 2020. Tahap awal dari penelitian, yaitu preparasi sampel dan dilanjutkan dengan ekstraksi. Selanjutnya dilakukan penentuan kandungan polifenol menggunakan metode Folin-Ciocalteu, sedangkan untuk penentuan kandungan flavonoid total dilakukan menggunakan metode kolorimetri dengan pereaksi AlCl3. Penentuan aktivitas antioksidan dilakukan menggunakan metode DPPH untuk mengetahui aktivitas antioksidan dari sampel yang digunakan. Hasil pengujian kandungan polifenol total menunjukkan bahwa kandungan polifenol tertinggi terdapat pada varietas TSH 858, yaitu sebesar 214 mg/g. Kandungan flavonoid total tertinggi terdapat pada varietas BL 50 sebesar 30 mg/g. Pengujian lanjutan aktivitas antioksidan dilakukan pada varietas TSH 858. Hasil pengujian aktivitas antioksidan varietas TSH 858 didapatkan hasil 1664,35 ppm, yang menunjukkan bahwa aktivitas antioksidan tergolong ke dalam antioksidan lemah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: A20100
Subjects: F > F408 Fruit culture
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Agroteknologi
Depositing User: Mrs Dewi Indah Sari
Date Deposited: 17 Aug 2020 04:55
Last Modified: 17 Aug 2020 04:55
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/4989

Actions (login required)

View Item View Item