Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Penerapan analisis cost-volume-profit sebagai perencanaan laba usaha sriping singkong dan kacang goreng “sari rasa” di Desa Wlahar Wetan Kabupaten Banyumas

NUGRAHENI, Rizki Adhi (2017) Penerapan analisis cost-volume-profit sebagai perencanaan laba usaha sriping singkong dan kacang goreng “sari rasa” di Desa Wlahar Wetan Kabupaten Banyumas. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img]
Preview
PDF (Cover)
Cover_1.pdf

Download (72kB) | Preview
[img] PDF (Legalitas)
Legalitas_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (454kB)
[img] PDF (BabI)
Bab I_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (80kB)
[img] PDF (BabII)
Bab II_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (90kB)
[img] PDF (BabIII)
Bab III_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (98kB)
[img] PDF (BabIV)
Bab IV_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (221kB)
[img] PDF (BabV)
Bab V_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (68kB)
[img]
Preview
PDF (DaftarPustaka)
Daftra Pustaka_1.pdf

Download (13kB) | Preview
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF (Abstrak)
Abstrak_1.pdf

Download (103kB) | Preview

Abstract

Usaha “Sari Rasa” merupakan salah satu industri kecil yang memiliki omset terbesar di Banyumas yang bergerak dibidang usaha makanan khususnya sriping singkong dan kacang goreng. Masalah yang ditemukan pada usaha ini yaitu usaha ini belum memperlihatkan dengan jelas dan rinci terkait besarnya biaya pembayaran biaya tetap, produksi, volume serta keuntungan perbulannya. Usaha ini hanya berpedoman pada anggapan bahwa semakin tinggi tingkat penjualan semakin banyak laba yang diperoleh atau hanya membandingkan jumlah yang dikeluarkan dan jumlah yang diterima tanpa ada suatu perencanaan laba . Tujuan penelitian adalah: 1) mengetahui volume penjualan sriping singkong dan kacang goreng yang harus dipenuhi dalam keadaan Break Even baik BEP unit, penerimaan, dan harga, 2) menghitung contribution margin, degree operating laverage, dan margin of safety produk dan 3) menganalisis besarnya volume penjualan saat mencapai target laba. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 1 Januari hingga 31 Maret 2017. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus. Pemilihan tempat dilakukan secara sengaja (purposive). Data dianalisis menggunakan analisis costvolume-profit seperti titik impas, Contribution margin, degree operating laverage, margin of safety dan analisis target laba. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masing-masing BEP penjualan sriping singkong dan kacang goreng periode Januari hingga Maret 2017 yaitu Rp 2.779.819,70 dan Rp1.280.464,60 sedangkan untuk masing-masing BEP produksi sriping singkong dan kacang goreng yaitu sebesar 63 Bal dan 17 Bal. BEP harga sriping singkong dan kacang goreng yaitu sebesar Rp34.003,25 dan Rp40.910,96. Contribution margin pada sriping singkong sebesar Rp13.323.033,33 Sedangkan contribution margin produk kacang goreng sebesar Rp17.318.250,00. Nilai degree operating laverage masing-masing produk untuk sriping singkong dan kacang goreng adalah 1,053 dan 1,037. Nilai margin of safety masing-masing produk untuk sriping singkong dan kacang goreng adalah 95 persen dan 96,51 persen. Volume penjualan masing-masing produk pada periode selanjutnya untuk mencapai target laba sebesar 10 persen sebanyak 1397 Bal per bulan untuk produk sriping singkong dan 557 Bal per bulan untuk produk kacang goreng.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: A17295
Uncontrolled Keywords: analisis cost-volume-profit,laba usaha sriping singkong
Subjects: C > C881 Cost effectiveness
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Agribisnis
Depositing User: Mr Supriyana Supriyana
Date Deposited: 06 Nov 2018 06:58
Last Modified: 21 Dec 2021 02:37
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/615

Actions (login required)

View Item View Item