SUCIYATI, Suciyati (2018) Perempuan dalam Industri Kecil Menengah (IKM) Seni Ukir (Studi mengenai Kehidupan Buruh di Desa Kecapi Kecamatan Tahunan Kabupaten Jepara). Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.
PDF (Cover)
COVER_Skripsi_Suciyati_F1A013069.pdf Download (218kB) |
|
PDF (Legalitas)
LEGALITAS_Skripsi_Suciyati_F1A013069.pdf Restricted to Repository staff only Download (780kB) |
|
PDF (Abstrak)
ABSTRAK_Skripsi_Suciyati_F1A013069.pdf Download (202kB) |
|
PDF (BabI)
BAB I_Skripsi_Suciyati_F1A013069.pdf Restricted to Repository staff only Download (306kB) |
|
PDF (BabII)
BAB II_Skripsi_Suciyati_F1A013069.pdf Restricted to Repository staff only Download (294kB) |
|
PDF (BabIII)
BAB III_Skripsi_Suciyati_F1A013069.pdf Restricted to Repository staff only Download (304kB) |
|
PDF (BabIV)
BAB IV_Skripsi_Suciyati_F1A013069.pdf Restricted to Repository staff only Download (874kB) |
|
PDF (BabV)
BAB V_Skripsi_Suciyati_F1A013069.pdf Restricted to Repository staff only Download (199kB) |
|
PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA_Skripsi_Suciyati_F1A013069.pdf Download (206kB) |
|
PDF (Lampiran)
LAMPIRAN_Skripsi_Suciyati_F1A013069.pdf Restricted to Repository staff only Download (211kB) |
Abstract
Kurangnya pemenuhan kebutuhan hidup merupakan salah satu penyebab perempuan bekerja dalam kondisi apapun. Bagi perempuan di desa Kecapi bekerja sebagai buruh amplas pada industri kecil menengah merupakan solusi bagi seseorang yang keadaan ekonominya belum terpenuhi. Bagi perempuan yang bekerja sebagai buruh amplas dapat membantu mencukupi kebutuhan hidup keluarganya. Studi ini untuk mengungkapkan kehidupan buruh perempuan dalam indutri kecil menengah dan mengetahui hubungan antara pemilik industri dengan buruh yang ada pada industri. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Kecapi, Kecamatan Tahunan, Kabupaten Jepara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Pemilihan sasaran penelitian dan teknik penentuannya menggunakan teknik purposive sampling dengan sasaran penelitian terpilih yaitu perempuan yang bekerja sebagai buruh amplas dengan upah minimum di Desa Kecapi. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu dengan wawancara mendalam, observasi, serta dokumentasi. Sumber data akan diperoleh dari data primer dan data sekunder. Pada penelitian ini teknik analisa data menggunakan analisis data kualitatif secara interaktif ( Miles dan Huberman, 1994). Pengujian validasi data pada penelitian ini menggunakan teknik triangulasi sumber, yaitu dengan cara membandingkan data hasil pengamatan dengan berbagai pendapat dan pandangan orang lain. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kehidupan perempuan buruh amplas meliputi kehidupan ekonomi dan kehidupan sosial. Dalam kehidupan ekonomi perempuan bekerja sebagai buruh amplas untuk membantu mencukupi kebutuhan hidup keluarga. Mereka bekerja di industri seni ukir setiap harinya kurang lebih selama tujuh jam. Pendapatan yang mereka terima setiap minggunya hanya cukup untuk kebutuhan pokok. Perempuan buruh amplas menambah pendapatan ekonomi di luar pekerjaannya dengan memiliki usaha sampingan. Kehidupan sosial buruh amplas dimulai dari keluarga, di dalam industri dan di masyarakat. Buruh perempuan harus bisa membagi waktu antara berkumpul dengan keluarga dan bersosialisasi dengan masyarakat sekitar. Bekerja dalam suatu industri dengan kurun waktu yang lama menjadikan buruh amplas terikat mulai dari adanya hubungan kerja dan hubungan sosial dalam industri tersebut. Pada hubungan kerja terdapat hubungan eksploitatif pada buruh perempuan, khususnya pada perempuan yang hamil tidak mendapatkan fasilitas dari pihak majikan. Semua buruh memiliki jam kerja dan fasilitas yang sama.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Nomor Inventaris: | F18004 |
Uncontrolled Keywords: | Kehidupan sosial ekonomi, Buruh perempuan, Hubungan kerja |
Subjects: | E > E54 Economics Labor Profit F > F107 Femininity |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > S1 Sosiologi |
Depositing User: | Users 1041 not found. |
Date Deposited: | 18 Feb 2021 07:48 |
Last Modified: | 18 Feb 2021 07:48 |
URI: | http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/8160 |
Actions (login required)
View Item |