Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Determinants of Farmer Participation in Farm Insurance in Kembaran District

RAMADHAN, Dicky Satria (2021) Determinants of Farmer Participation in Farm Insurance in Kembaran District. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
Cover_1.pdf

Download (188kB)
[img] PDF (Legalitas)
Legalitas_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (673kB)
[img] PDF (Abstrak)
Abstrak_1.pdf

Download (161kB)
[img] PDF (BabI)
Bab I_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (325kB)
[img] PDF (BabII)
Bab II_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (265kB)
[img] PDF (BabIII)
Bab III_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (317kB)
[img] PDF (BabIV)
Bab IV_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (307kB)
[img] PDF (BabV)
Bab V_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (160kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
Daftar pustaka_1.pdf

Download (244kB)
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (611kB)

Abstract

Pertanian merupakan sektor yang penuh dengan ketidakpastian dan resiko yang tinggi. Salah satu upaya pemerintah dalam menekan hal itu ialah dengan program asuransi pertanian. Asuransi pertanian menjamin lahan petani dari ancaman kegagalan panen yang mungkin terjadi. Desa Karangsari Kecamatan Kembaran merupakan salah satu wilayah yang aktif dalam program asuransi pertanian. Meski begitu, keikutsertaan asuransi pertanian di Desa Karangsari tidak menyeluruh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis apakah usia, pendidikan, keaktifan petani dalam kelompok, pengalaman bertani, luas lahan, dan status kepemilikan lahan mempengaruhi partisipasi petani dalam asuransi pertanian. Penelitian ini menggunakan data primer dengan sistem wawancara berdasarkan kuisioner. Sampel dalam penelitian ini ditentukan dengan Taro Yamane karena telah diidentifikasi jumlah populasi dalam penelitian ini. Alat analisis yang digunakan adalah regresi logistik untuk mengetahui apakah usia,pendidikan, keaktifan petani dalam kelompok, pengalaman bertani, luas lahan,dan status kepemilikan lahan mempengaruhi partisipasi petani dalam asuransi pertanian. Hasil dari penelitian ini yaitu, (1) usia, pendidikan, dan pengalaman bertani tidak berpengaruh signifikan terhadap partisipasi petani dalam asuransi pertanian,(2) keaktifan petani dalam kelompok, luas lahan, dan status kepemilikan lahan berpengaruh signifikan terhadap partisipasi petani dalam asuransi pertanian. Implikasi dari penelitian ini yaitu, (1) karena keaktifan dalam kelompok tani memiliki pengaruh positif signifikan maka dapat dijadikan masukan bagi instansi/instansi terkait dalam mengembangkan program pertanian, salah satunya asuransi pertanian melalui pendekatan pada kelompok tani melalui sosialisasi kelompok tani, (2) banyaknya asuransi pertanian diikuti oleh pemilik lahan dan petani dengan lahan budidaya besar. Seharusnya menjadi masukkan pentingnya sosialisasi dari instansi/instansi terkait bagi petani kecil untuk dapat berkembang dengan mengikuti program pertanian, salah satunya asuransi pertanian.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: C21170
Uncontrolled Keywords: Asuransi Pertanian, Pertanian, Partisipasi Petani
Subjects: A > A143 Agriculture
E > E36 Economic aspects
F > F65 Farmers
I > I182 Insurance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Ilmu Ekonomi & Studi Pembangunan
Depositing User: Mr Dicky Satria Ramadhan
Date Deposited: 07 Jun 2021 04:28
Last Modified: 07 Jun 2021 04:28
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/9879

Actions (login required)

View Item View Item