Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Kinerja organisasi publik pada Badan Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu (BPMPT) kabupaten Kebumen

SAVITRI, Titi (2017) Kinerja organisasi publik pada Badan Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu (BPMPT) kabupaten Kebumen. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img]
Preview
PDF (Cover)
Cover_1.pdf

Download (19MB) | Preview
[img] PDF (Legalitas)
Legalitas dan bagian awal TA_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (19MB)
[img]
Preview
PDF (Abstrak)
Abstrak_1.pdf

Download (19MB) | Preview
[img] PDF (BabI)
Bab.I_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (19MB)
[img] PDF (BabII)
Bab.II_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (19MB)
[img] PDF (BabIII)
Bab.III_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (19MB)
[img] PDF (BabIV)
Bab.IV_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (19MB)
[img] PDF (BabV)
Bab.V_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (19MB)
[img]
Preview
PDF (Daftarpustaka)
Daftar pustaka_1.pdf

Download (19MB) | Preview
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (19MB)

Abstract

Sorotan tajam tentang kinerja birokrasi dalam menyelenggarakan pelayanan publik menjadi wacana yang aktual dalam studi administrasi negara akhir-akhir ini. Pelayanan publik cenderung terlihat dipersulit, prosedur yang berbelit-belit, biaya yang mahal serta rendahnya ketidakpastian waktu pelayanan. Walaupun sudah ada upaya perbaikan melalui kebijakan-kebijakan pemerintah yang berhubungan dengan kepentingan publik, namun pandangan tentang pelayanan yang buruk terhadap kepentingan masyarakat masih berlangsung. Penyelenggaraan pelayanan publik di Kabupaten Kebumen, sampai saat ini belum memenuhi harapan dan tuntutan masyarakat akan pelayanan yang berkualitas. Walaupun upaya perbaikan terhadap penyelenggaraan pelayanan publik terus dilakukan, namun hasilnya belum maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja pelayanan di Badan Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Kabupaten Kebumen di tinjau dari aspek efisiensi, efektivitas, keadilan, dan daya tanggap.. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Teknik pengambilan informan menggunakan purposive sampling dan aksidental sampling. Masing-masing teknik tersebut didapatkan sasaran penelitian, yaitu aparat penyelenggara pelayanan perijinan dan masyarakat. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Proses validitas data dengan membandingkan data hasil pengamatan dengan data hasil wawancara, dan membandingkan hasil wawancara dengan isi suatu dokumen yang berkaitan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kinerja BPMPT Kabupaten Kebumen masih belum optimal. hal tersebut dapat dilihat dari aspek efisiensi yang belum belum optimal karena jumlah anggaran dan sumber daya manusianya masih kurang. Dari aspek efektivitas pelayanannya juga masih belum optimal. Walaupun dengan survey SKM yang dilakukan sudah menunjukan hasil yang baik, namun BPMPT Kabupaten Kebumen masih belum bisa mencapai standar pelayanan. Sedangkan, kinerja BPMPT Kabupaten Kebumen dari aspek daya tanggap sudah baik, karena akses pelayanan dan prosedur pelayanan yang diberikan bagi masyarakat dilakukan tanpa memandang status sosial dan gender. Dalam hal biaya, BPMPT Kabupaten Kebumen sudah menetapkan standar biaya perizinan bagi perizinan yang memang dikenakan biaya, sehingga dalam pelayannya tidak adanya pungutan lain selain biaya perizinan tersebut. Dari aspek daya tanggap sudah baik dengan disediakannya sarana pengaduan baik itu lewat ruang pengaduan maupun lewat media elektronik, dan untuk menindaklanjutinya, dilakukan berdasarkan sumber pengaduan yang masuk, dan respon masyarakat terhadap pelayanan yang diberikan BPMPT Kabupaten Kebumen hasilnya positif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: F17260
Uncontrolled Keywords: Kinerja pelayanan, efisiensi pelayanan, efektivitas pelayanan, keadilan dalam pelayanan, daya tanggap.
Subjects: N > N172 Nonprofit organizations
P > P144 Performance standards
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > S1 Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: Mrs Endang Kasworini
Date Deposited: 27 Jul 2020 04:24
Last Modified: 27 Jul 2020 04:24
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/2518

Actions (login required)

View Item View Item