Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Karakteristik Optik Biji Jagung (Zea Mays L.) Tumpukan dengan Berbagai Kadar Air

SAPUTRO, Danang Adi (2016) Karakteristik Optik Biji Jagung (Zea Mays L.) Tumpukan dengan Berbagai Kadar Air. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
Cover_1.pdf

Download (889kB)
[img] PDF (Legalitas)
Legalitas_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (993kB)
[img] PDF (Abstrak)
Abstrak_1.pdf

Download (899kB)
[img] PDF (BabI)
Bab I_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (899kB)
[img] PDF (BabII)
Bab II_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] PDF (BabIII)
Bab III_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (924kB)
[img] PDF (BabIV)
Bab IV_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] PDF (BabV)
Bab V_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (885kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
Daftar Pustaka_1.pdf

Download (888kB)
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (913kB)

Abstract

Jagung (Zea mays L.) merupakan salah satu produk hortikultura yang dapat dimanfaatkan untuk pangan, pakan, dan bahan baku industri. Kandungan gizi yang baik pada jagung memiliki nilai tambah tersendiri sehingga banyak yang ingin memanfaatkannya. Hal ini mempengaruhi adanya upaya-upaya dalam mempertahankan kualitas jagung agar tetap baik dengan memanfaatkan penggunaan teknologi evaluasi mutu berbasis sifat optik untuk menduga kadar air sebagai salah satu parameter kualitas biji jagung yang perlu diperhatikan. Tujuan dari penelitian ini, yaitu mengetahui karakteristik optik (reflektansi) jagung utuh, rusak dan terkontaminasi pada berbagai kadar air dan menentukan persamaan matematis hubungan antara karakteristik optik (reflektansi) dengan kadar air jagung utuh, rusak dan terkontaminasi. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Teknik Pengolahan Pangan dan Hasil Pertanian, Fakultas Pertanian Universitas Jenderal Soedirman pada bulan Mei sampai Juni 2015. Pengukuran karakteristik optik dilakukan menggunakan 13 sensor LDR yang diintegrasikan dalam integrating sphere. Cahaya yang dipantulkan oleh biji jagung ditangkap dengan sensor LDR dan intensitas cahaya pantulan dinyatakan dengan tahanan yang dihasilkan oleh sensor. Biji jagung yang digunakan dalam penelitian ini adalah biji jagung utuh dengan kadar air 4.96%-23.66%, biji jagung rusak dengan kadar air 5.39%-24.71% dan biji jagung terkontaminasi dengan kadar air 5.26%-23.93%. Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis regresi untuk mengetahui hubungan kadar air biji jagung dengan intensitas cahaya yang dipantulkan. Hasil penelitian menunjukkan karakteristik optik pada penggunaan cahaya 532 nm yang memiliki respon paling kuat terhadap perubahan kadar air biji jagung adalah pada kondisi utuh dengan persamaan matematis y = 0.450x + 7.120 dengan nilai koefisien determinasi (r ) sebesar 0.76. Penggunaan cahaya 650 nm terdapat pada kondisi utuh dan terkontaminasi dengan persamaan matematis masing-masing y = 3.822x + 115.3 dan y = 5.278x + 80.56 dengan nilai koefisien determinasi (r 2 ) sebesar 0.955. Penggunaan cahaya bright white kondisi yang memiliki respon paling kuat terhadap perubahan kadar air pada kondisi rusak dengan persamaan matematis y = 1.122x + 14.90 dengan nilai koefisien determinasi (r 2 ) 0.69. Hubungan pada biji jagung memiliki perbedaan satu dengan yang lainnya. Pada cahaya bright white hubungan yang erat dapat terlihat jelas pada kadar air 5.39%-24.71% dalam kondisi rusak. Pada cahaya 532 nm dan 650 nm karakteristik optik dapat terlihat pada kadar air 4.96%-24.71%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: A16050
Uncontrolled Keywords: Pasca panen, Alat pertanian
Subjects: F > F61 Farm produce
H > H243 Horticulture
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Teknik Pertanian
Depositing User: Users 4079 not found.
Date Deposited: 06 Apr 2022 02:51
Last Modified: 06 Apr 2022 02:51
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/15110

Actions (login required)

View Item View Item