Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Penggunaan Sinbiotik dalam Pakan terhadap Kadar Hemoglobin dan Jumlah Eritrosit Pada Jenis Itik Tegal

YULIANTO, Herdian Sugeng (2017) Penggunaan Sinbiotik dalam Pakan terhadap Kadar Hemoglobin dan Jumlah Eritrosit Pada Jenis Itik Tegal. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img]
Preview
PDF (Cover)
Cover_1.pdf

Download (208kB) | Preview
[img] PDF (Legalitas)
Daftar isi dan lampiran_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (436kB)
[img]
Preview
PDF (Abstrak)
Abstrak_1.pdf

Download (125kB) | Preview
[img] PDF (BabI)
Bab I_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (119kB)
[img] PDF (BabII)
Bab II_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (144kB)
[img] PDF (BabIII)
Bab III_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (353kB)
[img] PDF (BabIV)
Bab IV_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (142kB)
[img] PDF (BabV)
Bab V_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (98kB)
[img]
Preview
PDF (DaftarPustaka)
Daftar Pustaka_1.pdf

Download (127kB) | Preview
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (169kB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “ Penggunaan Sinbiotik Dalam Pakan Terhadap Kadar Hemoglobin dan Jumlah Eritrosit Pada Jenis Itik Tegal”. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penggunaan sinbiotik terhadap kadar hemoglobin dan jumlah eritrosit itik Tegal jantan. Penelitian dilaksanakan mulai tanggal 12 Juli 2016 sampai dengan 12 Oktober 2016 di Selo arum Farm kecamatan Sokaraja dan Laboratorium Kesehatan Ternak Ternak Fakultas Peternakan, Universitas Jenderal Soedirman, Purwokerto. Materi yang digunakan adalah itik Tegal jantan sebanyak 60 ekor berumur 4 bulan. Bahan pakan terdiri dari jagung, dedak, bungkil kedelai, tepung ikan, minyak, CaCO3, topmix, lisin, metionin dan sinbiotik. Peralatan yang digunakan adalah kandang sejumlah 20 petak kandang, tempat pakan dan tempat minum, peralatan kandang dan timbangan. Peralatan laboratorium yaitu pipet eritrosit, pipet hemoglobin, tabung reaksi 5 ml, alat spektrofotometer, mikroskop, tisu, anti koagulan EDTA (Ethylene Diamine Tetra acetic Acid). Penelitian dilakukan dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL), dengan 4 perlakuan. Setiap perlakuan diulang 5 (lima) kali dan setiap ulangan terdiri dari 3 ekor itik Tegal, sehingga jumlah itik 60 ekor. Ransum perlakuan yang diberikan yaitu : R0 : Pakan Kontrol + 0 % Sinbiotik, R1 : Ransum + penggunaan Sinbiotik 2% (w/w), R2 : Ransum + penggunaan Sinbiotik 4% (w/w), R3 : Ransum + penggunaan Sinbiotik 6 % (w/w). Peubah yang diamati dalam penelitian ini adalah kadar hemaglobin dan jumlah eritrosit itik Tegal jantan. Hasil analisis variansi menunjukan bahwa penggunaan sinbiotik 2%, 4%, dan 6% berpengaruh tidak nyata (P>0,05) terhadap kadar hemoglobin dan jumlah eritrosit itik Tegal jantan. Rataan hasil kadar hemoglobin adalah sinbiotik 0% (15,36+1,41 g/dl); sinbiotik 2% (15,28+0,81 g/dl); sinbiotik 4% (15,14+0,34 g/dl); sinbiotik 6% (14,68+1,05 g/dl), dan rataan hasil kadar eritrosit adalah sinbiotik 0% (2,34+0,18 10 /µl); sinbiotik 4% (2,34+0,15 10 6 /µl); sinbiotik 2% (2,28+0,14 10 6 6 /µl). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan sinbiotik /µl); sinbiotik 6% (2,38+0,24 10 6 dalam pakan menghasilkan kadar hemoglobin dan jumlah eritrosit yang relatif sama dan Perlu adanya penelitian lebih lanjut untuk mengetahui penggunaan sinbiotik dalam pakan itik tegal yang pengaruhnya terhadap kadar hemoglobin dan jumlah eritrosit.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: D17109
Uncontrolled Keywords: Sinbiotik,Pakan,Kadar Hemoglobin,Itik Tegal
Subjects: D > D344 Ducks
F > F240 Food
Divisions: Fakultas Peternakan > S1 Peternakan
Depositing User: Mr Supriyana Supriyana
Date Deposited: 12 Dec 2018 08:09
Last Modified: 20 Dec 2021 08:35
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/842

Actions (login required)

View Item View Item