Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Analisis Eksternalitas dan Willingness to Accept Masyarakat Akibat Tempat Pembuangan Akhir Sampah (Studi Kasus Pada Tempat Pembuangan Sampah Terpadu Bantargebang di Kota Bekasi)

AMALIA, Rima (2022) Analisis Eksternalitas dan Willingness to Accept Masyarakat Akibat Tempat Pembuangan Akhir Sampah (Studi Kasus Pada Tempat Pembuangan Sampah Terpadu Bantargebang di Kota Bekasi). Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-Rima Amalia-C1A018047-Skripsi-2022.pdf

Download (64kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Rima Amalia-C1A018047-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Rima Amalia-C1A018047-Skripsi-2022.pdf

Download (39kB)
[img] PDF (BabI)
BAB-I-Rima Amalia-C1A018047-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 18 August 2023.

Download (284kB)
[img] PDF (BabII)
BAB-II-Rima Amalia-C1A018047-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 18 August 2023.

Download (308kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB-III-Rima Amalia-C1A018047-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 18 August 2023.

Download (486kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB-IV-Rima Amalia-C1A018047-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (749kB)
[img] PDF (BabV)
BAB-V-Rima Amalia-C1A018047-Skripsi-2022.pdf

Download (39kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Rima Amalia-C1A018047-Skripsi-2022.pdf

Download (48kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN-Rima Amalia-C1A018047-Skripsi-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Salah satu wilayah di Indonesia yang menghasilkan sampah dalam jumlah besar setiap hari adalah Provinsi DKI Jakarta. Berdasarkan data dari Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta, rata-rata jumlah sampah per hari yang dihasilkan Provinsi DKI Jakarta adalah sebesar 6.871 ton. Seluruh sampah yang dihasilkan oleh wilayah Provinsi DKI Jakarta dibuang ke TPST Bantargebang sehingga membuat adanya gunungan sampah setinggi 40 meter. Gunungan sampah tersebut memberikan kerugian yang besar bagi masyarakat setempat. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah memberikan kompensasi dan diterima oleh warga, tetapi masih terdapat keluhan dari warga terhadap kompensasi yang diterima belum dapat mengganti seluruh kerugian yang ditimbulkan dari keberadaan TPST Bantargebang. Berdasarkan keadaan tersebut, adanya penelitian ini ditujukan untuk mengkaji ulang tentang besaran dana kompensasi yang diterima oleh masyarakat dan faktor-faktor yang mempengaruhi WTA masyarakat, serta mengkaji dampak atau eksternalitas yang dirasakan oleh warga. Populasi dalam penelitian ini adalah warga Kelurahan Ciketing Udik dengan jumlah responden sebanyak 122 responden. Teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling. Metode analisis menggunakan statistik deskriptif, contingent valuation method (CVM), dan regresi logistik. Hasil analisis data menyatakan bahwa eksternalitas positif menyebabkan meningkatnya sarana dan prasarana wilayah, terciptanya peningkatan pendapatan dan lapangan pekerjaan, sedangkan eksternalitas negatif mengakibatkan air tercemar, tumpukan sampah membuat udara menjadi tidak baik untuk dihirup serta gangguan kesehatan. Selanjutnya, diperoleh nilai rata-rata WTA yang diinginkan responden sebesar Rp497.540,98/KK/bulan dan nilai total WTA untuk Kelurahan Ciketing Udik sebesar Rp339.707.547.537,54 per tahun. Selain itu, hasil analisis data menunjukkan bahwa: (1) Pendapatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai WTA masyarakat, (2) Pengeluaran khusus dampak berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai WTA masyarakat, (3) Pendidikan berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai WTA masyarakat, (4) Pekerjaan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap nilai WTA masyarakat, (5) Umur berpengaruh negatif namun tidak signifikan terhadap nilai WTA masyarakat, (6) Jarak tempat tinggal berpengaruh negatif dan signifikan nilai WTA masyarakat, (7) Jumlah tanggungan keluarga berpengaruh negatif namun tidak signifikan terhadap nilai WTA masyarakat. Implikasi penelitian ini adalah upaya untuk mengurangi tumpukan sampah yang berada di TPST Bantargebang, pemerintah dapat melakukan sosialisasi mengenai pentingnya pemilahan dan pemanfaatan sampah serta menghimbau kepada masyarakat untuk melakukan pemilahan sampah terlebih dahulu sebelum sampah tersebut dibuang dan diangkut sehingga dapat membantu dalam pengelolaan sampah di TPST Bantargebang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: C22339
Uncontrolled Keywords: Eksternalitas, Willingness To Accept, Contingent Valuation Method
Subjects: W > W213 Workers compensation
W > W48 Waste disposal
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Ilmu Ekonomi & Studi Pembangunan
Depositing User: Mrs Rima Amalia
Date Deposited: 18 Aug 2022 07:21
Last Modified: 18 Aug 2022 07:21
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/17369

Actions (login required)

View Item View Item