Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Pengaruh Financial Distress, Profitabilitas dan Solvabilitas Terhadap Opini Audit Going Concern (Pada Perusahaan Sektor Teknologi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2020-2023)

RAFELLIA, Deandra Regna (2025) Pengaruh Financial Distress, Profitabilitas dan Solvabilitas Terhadap Opini Audit Going Concern (Pada Perusahaan Sektor Teknologi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2020-2023). Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-Deandra Regna Rafellia-C1C021074-Skripsi-2025.pdf

Download (16kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Deandra Regna Rafellia-C1C021074-Skripsi-2025.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (280kB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Deandra Regna Rafellia-C1C021074-Skripsi-2025.pdf

Download (80kB)
[img] PDF (BabI)
BAB-I-Deandra Regna Rafellia-C1C021074-Skripsi-2025.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (100kB)
[img] PDF (BabII)
BAB-II-Deandra Regna Rafellia-C1C021074-Skripsi-2025.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (73kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB-III-Deandra Regna Rafellia-C1C021074-Skripsi-2025.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (204kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB-IV-Deandra Regna Rafellia-C1C021074-Skripsi-2025.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (265kB)
[img] PDF (BabV)
BAB-V-Deandra Regna Rafellia-C1C021074-Skripsi-2025.pdf

Download (82kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Deandra Regna Rafellia-C1C021074-Skripsi-2025.pdf

Download (171kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN-Deandra Regna Rafellia-C1C021074-Skripsi-2025.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (134kB)

Abstract

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif untuk menganalisis pengaruh financial distress, profitabilitas, dan solvabilitas terhadap opini audit going concern yang didasarkan pada teori sinyal. Sampel penelitian terdiri atas 23 perusahaan sektor teknologi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2020-2023 yang dipilih dengan teknik purposive sampling. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa laporan keuangan tahunan yang telah diaudit. Teknik analisis data yang diterapkan meliputi analisis statistik, uji multikolinearitas, uji statistik analisis regresi logistik, uji Hosmer and Lemeshow’s goodness of fit, uji overall model fit, koefisien determinasi, dan uji hipotesis yang diolah menggunakan perangkat lunak SPSS. Penelitian ini menujukkan bahwa: (1) Financial distress berpengaruh positif terhadap opini audit going concern, yang mengindikasikan bahwa semakin tinggi tingkat financial distress, maka akan semakin besar kemungkinan perusahaan memperoleh opini audit going concern. (2) Profitabilitas berpengaruh negatif terhadap opini audit going concern, yang mengindikasikan bahwa semakin tinggi tingkat profitabilitas, maka akan semakin rendah kemungkinan perusahaan mendapatkan opini audit going concern. (3) Solvabilitas berpengaruh positif terhadap opini audit going concern, yang mengindikasikan bahwa semakin tinggi tingkat solvabilitas, maka semakin besar kemungkinan perusahaan memperoleh opini audit going concern. Implikasi dari penelitian ini memberikan wawasan kepada manajer perusahaan dalam pengambilan keputusan untuk mengurangi risiko opini audit going concern, kepada investor untuk menilai stabilitas keuangan perusahaan dalam pengambilan keputusan investasi, dan kepada auditor untuk meningkatkan akurasi dalam pemberian opini audit going concern.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: C25186
Uncontrolled Keywords: Opini Audit Going Concern, Financial Distress, Profitabilitas, Solvabilitas
Subjects: F > F151 Financial institutions
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Akuntansi
Depositing User: Mrs Deandra Regna Rafellia
Date Deposited: 24 Feb 2025 03:32
Last Modified: 24 Feb 2025 03:32
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/32744

Actions (login required)

View Item View Item