Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Hubungan Kapasitas Buffer Saliva dengan Karies Gigi pada Anak Thalassemia Beta Mayor Usia 12-17 Tahun di RSUD Banyumas

NURCAHYANI, Putri Silvia (2021) Hubungan Kapasitas Buffer Saliva dengan Karies Gigi pada Anak Thalassemia Beta Mayor Usia 12-17 Tahun di RSUD Banyumas. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img] PDF (Cover)
COVER-Putri Silvia Nurcahyani-G1B016002-Skripsi-2021.pdf

Download (61kB)
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-Putri Silvia Nurcahyani-G1B016002-Skripsi-FK-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (572kB)
[img] PDF (Abstrak)
ABSTRAK-Putri Silvia Nurcahyani-G1B016002-Skripsi-FK-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (50kB)
[img] PDF (BabI)
BAB I-Putri Silvia Nurcahyani-G1B016002-Skripsi-FK-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (276kB)
[img] PDF (BabII)
BAB II-Putri Silvia Nurcahyani-G1B016002-Skripsi-FK-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (632kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB III-Putri Silvia Nurcahyani-G1B016002-Skripsi-FK-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (491kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB IV-Putri Silvia Nurcahyani-G1B016002-Skripsi-FK-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (143kB)
[img] PDF (BabV)
BAB V-Putri Silvia Nurcahyani-G1B016002-Skripsi-FK-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (47kB)
[img] PDF (DaftarPustaka)
DAFTAR PUSTAKA-Putri Silvia Nurcahyani-G1B016002-Skripsi-FK-2021.pdf

Download (301kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN-Putri Silvia Nurcahyani-G1B016002-Skripsi-FK-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (848kB)

Abstract

Latar Belakang. Thalassemia beta mayor adalah salah satu penyakit genetik paling umum di Indonesia. Pasien dengan thalassemia beta mayor menerima transfusi darah seumur hidup. Salah satu efek samping dari transfusi darah adalah penumpukan zat besi dan feritin pada beberapa jaringan tubuh termasuk asini saliva yang dapat menyebabkan kerusakan pada kelenjar saliva. Hal ini menyebabkan penurunan kapasitas buffer saliva sehingga dapat terjadi karies gigi. Tujuan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kapasitas buffer saliva dengan karies gigi pada anak thalassemia beta mayor usia 12-17 tahun di RSUD Banyumas. Metode. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan case control dan purposive sampling. Sebanyak 48 anak diikutsertakan dalam penelitian, kelompok penelitian terdiri dari 24 anak thalassemia beta mayor dan kelompok kontrol terdiri dari 24 anak sehat. Data penelitian yang diperoleh adalah data kapasitas buffer saliva dan pemeriksaan karies gigi dengan menggunakan indeks DMF-T. Hasil. Terdapat perbedaan yang bermakna antara kapasitas buffer saliva anak thalassemia beta mayor dan anak sehat dengan p-value =0,000. Terdapat perbedaan yang bermakna antara karies gigi anak thalasemia beta mayor dan anak sehat dengan p-value =0,000. Terdapat hubungan yang signifikan (p=0,000, p<0,05) antara kapasitas buffer saliva dengan karies gigi thalasemia beta mayor. Analisis korelasi Pearson menunjukkan bahwa kapasitas buffer saliva memiliki korelasi yang sangat kuat dengan karies gigi pada anak thalassaemia beta mayor, nilai r sebesar -0,973 dan terdapat korelasi negatif. Simpulan. Simpulan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan antara kapasitas buffer saliva dengan karies gigi pada anak thalassemia beta mayor usia 12-17 tahun di RSUD Banyumas. Kata kunci: Thalassemia beta mayor, kapasitas buffer saliva, karies gigi, indeks DMF-T.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: G21020
Uncontrolled Keywords: Thalassemia beta mayor, kapasitas buffer saliva, karies gigi, indeks DMF-T
Subjects: C > C265 Children Dental care
Divisions: Fakultas Kedokteran > S1 Pendidikan Dokter Gigi
Depositing User: Mrs Putri Silvia Nurcahyani
Date Deposited: 26 Jan 2021 04:41
Last Modified: 26 Jan 2021 04:41
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/7270

Actions (login required)

View Item View Item