Search for collections on Repository Universitas Jenderal Soedirman

Pemanfaatan Limbah Kulit Jeruk Lemon Sebagai Manisan Kering Dengan Kajian Konsentrasi Larutan Perendam (Kapur Sirih dan Garam) dan Gula Pasir

SAMPURNO, Muhammad Sabdo (2019) Pemanfaatan Limbah Kulit Jeruk Lemon Sebagai Manisan Kering Dengan Kajian Konsentrasi Larutan Perendam (Kapur Sirih dan Garam) dan Gula Pasir. Skripsi thesis, Universitas Jenderal Soedirman.

[img]
Preview
PDF (Cover)
COVER-MUHAMMAD SABDO SAMPURNO-A1M014062-SKRIPSI-2019.pdf

Download (105kB) | Preview
[img] PDF (Legalitas)
LEGALITAS-MUHAMMAD SABDO SAMPURNO-A1M014062-SKRIPSI-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (455kB)
[img]
Preview
PDF (Abstrak)
ABSTRAK-MUHAMMAD SABDO SAMPURNO-A1M014062-SKRIPSI-2019.pdf

Download (227kB) | Preview
[img] PDF (BabI)
BAB-I-MUHAMMAD SABDO SAMPURNO-A1M014062-SKRIPSI-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (164kB)
[img] PDF (BabII)
BAB-II-MUHAMMAD SABDO SAMPURNO-A1M014062-SKRIPSI-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (211kB)
[img] PDF (BabIII)
BAB-III-MUHAMMAD SABDO SAMPURNO-A1M014062-SKRIPSI-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (251kB)
[img] PDF (BabIV)
BAB-IV-MUHAMMAD SABDO SAMPURNO-A1M014062-SKRIPSI-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (374kB)
[img] PDF (BabV)
BAB-V-MUHAMMAD SABDO SAMPURNO-A1M014062-SKRIPSI-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (85kB)
[img]
Preview
PDF (Daftarpustaka)
DAFTAR PUSTAKA-MUHAMMAD SABDO SAMPURNO-A1M014062-SKRIPSI-2019.pdf

Download (172kB) | Preview
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN-MUHAMMAD SABDO SAMPURNO-A1M014062-SKRIPSI-2019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (782kB)

Abstract

Peranan industri kecil di Indonesia dirasakan sangat penting terutama dalam aspek-aspek seperti pembangunan ekonomi di pedesaan, pemerataan tenaga kerja, kesempatan kerja dan pemerataan pendapatan. Industri kecil menengah perlu mendapat perhatian dalam bidang teknologi, manajemen serta pemasaran agar dapat bersaing dengan industri skala besar. Aspek teknoogi produksi mulai dari bahan baku sampai limbah sangat penting untuk terciptanya efisiensi produksi. CV. Promindo Utama merupakan salah satu IKM yang bergerak dibidang pengolahan hasil pertanian, terletak di kabupaten Cirebon – Jawa Barat, salah satu produk yang dihasikan adalah puree lemon. Produksi rata-rata puree lemon per hari berkisar 4-5 ton dengan rendemen air jeruk hanya 25 - 30 %, sisanya berupa kulit dan bulir, sisa dari pengolahan tersebut belum diolah secara maksimal sehingga menyebabkan pencemaran lingkungan disekitar pembuangan limbah kulit jeruk. Permasalahan tersebut perlu diatasi salah satunya dengan pengolahan kulit jeruk lemon menjadi manisan kering sehingga diharapkan mampu mengurangi cemaran limbah padat pengolahan puree lemon. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah : 1). Menentukan konsentrasi larutan perendam (kapur sirih dan garam) serta konsentrasi gula pada manisan kering kulit jeruk lemon dengan karakteristik sensoris terbaik. 2). Mengetahui pengaruh konsentrasi larutan perendam (kapur sirih dan garam) dan konsentrasi gula yang ditambahkan terhadap sifat fisikokimia manisan kering kulit jeruk lemon yang dihasilkan. 3). Mengetahui karakteristik fisikokimia dan sensoris manisan kering kulit jeruk lemon dengan hasil terbaik. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL). Faktor yang diteliti adalah konsentrasi larutan perendam (A) , terdiri atas A1 = kapur sirih 1 % dan garam 1 %, A2 = kapur sirih 3 % dan garam 5 %,, A3 = kapur sirih 5 % dan garam 10 %, serta konsentrasi gula pasir yang ditambahkan (B), terdiri atas : B1 = 55 %, B2 = 70 %, B3 = 85 %.. Variabel fisikokimia yang diamati meliputi ; tekstur, kadar air, kadar abu dan gula reduksi. Variabel sensoris, meliputi ; tingkat kekerasan/tekstur, rasa, warna dan kesukaan. Data variabel fisikokimia yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan Uji F pada taraf α = 5%, apabila hasil analisis berpengaruh nyata dilanjutkan dengan Uji Duncan Multiple Range Test (DMRT) pada taraf α = 5%. Data variabel sensoris dianalisis dengan menggunakan uji Friedman Hasil penelitian menunjukan semakin tinggi konsentrasi larutan perendam (kapur sirih dan garam) akan meningkatkan ; nilai kadar abu dan tekstur, serta menurunkan ; nilai kadar air dan gula reduksi, sedangkan semakin tinggi gula akan meningkatkan ; nilai gula reduksi, tekstur dan kadar abu, serta menurunkan nilai kadar air. Formulasi yang menghasilkan karakteristik sensoris terbaik untuk perlakuan konsentrasi larutan perendam ialah larutan perendam kapur sirih 1 % dan garam 1 % (A1) sedangkan perlakuan konsentrasi gula ialah gula dengan konsentrasi 85% (B3). Karakteristik fisikokimia manisan kering kulit jeruk lemon yaitu tekstur (0,130 kg/ mm. detik) ; kadar air (19,553 %bb) ; kadar abu ; (0,872 % bb) dan gula reduksi (3,276 %), manisan dengan tekstur agak padat, rasa agak manis dan warna agak kuning kecoklatan merupakan manisan yang agak disukai oleh panelis. Manisan kering jeruk lemon akan memberi manfaat baik dari segi ekonomi maupun lingkungan, berdasarkan hasil analisis ekonomi produk manisan kering kulit jeruk lemon layak untuk dijadikan suatu usaha alternatif dibidang pengolahan pangan, keuntungan yang akan didapat sekitar Rp. 1.600,- dengan kemasan pouch 100 gr.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Nomor Inventaris: A19080
Uncontrolled Keywords: Limbah Kulit, Jeruk Lemon,Larutan Perendam,kapur Sirih,Garam,Gula Pasir
Subjects: F > F244 Food Analysis
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Ilmu dan Teknologi Pangan
Depositing User: Mr Supriyana Supriyana
Date Deposited: 17 Feb 2020 03:48
Last Modified: 10 Dec 2021 07:14
URI: http://repository.unsoed.ac.id/id/eprint/3732

Actions (login required)

View Item View Item